Desa Sambi adalah desa yang masih alami, terletak di jalan Kaliurang Km. 19,2, padukuhan Sambi, Pakem, Sleman - Yogyakarta. Desa Wisata Sambi memiliki aneka potensi wisata yang menarik untuk dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara. Sebuah desa wisata yang berada dekat dengan gunung Merapi, menghadirkan panorama alam yang indah untuk dinikmati, sehingga memberikan kesegaran dan ketentraman hati. Panorama alam dengan pepohonan yang rindang serta kejernihan airnya, dan juga rumah rumah adat seperti: rumah joglo, limasan dan sinom, dengan halaman yang luas dan dapat dipakai media bermain sambil menikmati sejuknya udara suasana desa yang alami.
Keindahan alam gunung Merapi yang dapat dilihat secara jelas saat cuaca cerah terutama dipagi hari, bunga-bunga kembang api dari lelehan lava pijar ditambah dengan suara binatang malam seperti suara jangkrik, kodok, burung dan lainnya, dapat menambah suasana kekaguman alam di desa tersebut.
Kegiatan di desa wisata Sambi:
- Joging Track, berjalan kaki dengan menelusuri pematang sawah dan pinggiran sungai.
- Belajar bajak sawah dengan kerbau atau sapi
- Belajar bercocok tanam padi, memanen, proses menumbuk padi
- Belajar budidaya jamur
- Budidaya sapi perah serta mencoba memerah susu sapi secara tradisiona
- Menangkap ikan di area persawahan
- Membatik dan membuat jamu secara tradisional
- Padhepokan pamengku rumah untuk kegiatan kesenian dan tari
- Dolanan deso: egrang, teklek buto, gobag sodor, menganyam janur
- Program kegiatan:jogging trek, meniti tali, flying fox
Fasilitas:
- Sarana penginapan, rumah Joglo Sinom dan Limasan untuk kegiatan: rapat, seminar dan lainnya
- Penyajian menu tradisional
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H