Mohon tunggu...
Galih Prasetyo
Galih Prasetyo Mohon Tunggu... Lainnya - pembaca

literasi

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Mungkinkah Orang seperti Saya atau Anda Punya Tubuh Atletis bak Ronaldo?

9 Oktober 2018   11:59 Diperbarui: 9 Oktober 2018   15:17 840
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Umpan terukur yang dilepaskan oleh Mario Mandzukic dari dalam kotak penalti disempurnakan oleh pemain berusia 33 tahun dengan sepakan keras ke sudut sebelah kanan gawang Udinese yang dikawal Simone Scuffet.

Juventus unggul 2-0 di laga tersebut. Si pencetak gol kedua, Cristiano Ronaldo makin membungkam para pengkritiknya di awal penampilannya bersama Juventus. Hingga pekan ke-8, Ronaldo telah mencetak 3 gol, torehan gol yang terbilang sempurna untuk pemain yang sudah berusia kepala tiga lebih.

Bicara soal ketahanan fisik Ronaldo memang tak pernah ada habisnya. Di usia yang tak lagi muda, Ronaldo malah makin menujukkan keganasanya. Secara postur tubuh, Ronaldo memang bisa dikatakan sebagai manusia sempurna di lapangan hijau. Tubuh yang atletis dan kecepatan berlari di atas rata-rata membuat pemain Portugal ini sulit untuk dibendung.

Selain menarik dipandang oleh kaum Hawa (dan beberapa kaum Adam), beberapa penelitian juga telah menyebutkan jika tubuh megabintang Juventus adalah yang paling ideal bagi atlet sepakbola.

Ronaldo, dengan badannya yang ideal, seakan menopang kemampuan lari dan kekuatan tendangannya. Publik tentu ingat sejumlah laporan dan pernyataan saat Ronaldo tengah menjalani tes medis.

Dikutip dari soccerway.com, mantan tim medis Juventus, Fabrizio Tencone melihat Ronaldo tampak lebih muda dari usianya yang sekarang. "Tampaknya Ronaldo jauh lebih muda dalam kariernya. Dia memiliki sangat sedikit cedera dalam kariernya dan itu sangat penting dalam olahraga," kata Tencone.

Lebih jauh Tencone menilai bahwa hal itu bisa diraih Ronaldo karena dedikasinya menjaga kebugaran fisiknya.

"Dari apa yang saya ketahui tentang Ronaldo, dia memiliki dedikasi mutlak untuk bekerja. Pendekatannya baik selama latihan dan di luar lapangan melampaui parameter normal. Itu pasti membantu membuatnya seperti sekarang ini." tambah Tencone.

Di balik pernyataan Tencone tersebut artinya orang awam seperti kita pun sebenarnya bisa memiliki kebugaran fisik seperti Ronaldo asalkan memiliki dedikasi tinggi untuk berolahraga dan displin menjaga tubuh.

Nah bagi orang awam termasuk saya yang memiliki usia tak jauh berbeda dengan Ronaldo akan tetapi memiliki perut one pack bukan six pack seperti Ronaldo, berikut sejumlah tips yang bisa dijalankan untuk mengubahnya:

1. Membentuk otot perut
Bukan hanya tubuh atas yang kokoh, Ronaldo juga dikenal memiliki pahatan otot perut yang sempurna, tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kurus. Cara terbaik untuk mendapatkan bentuk otot perut tersebut adalah dengan rutin melakukan plank -- gerakan yang mirip dengan push up, bertahap mulai dari yang standar hingga yang menggunakan tambahan beban.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun