Mohon tunggu...
Muhamad Rifki Maulana
Muhamad Rifki Maulana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Just write

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Ilmu Cocoklogi Liga Inggris dengan Game of Thrones

26 Juli 2014   21:56 Diperbarui: 18 Juni 2015   05:05 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Menunggu lebaran yang sebentar lagi akan datang kayaknya lumayan seru kalau kita maen cocoklogi cocoklogi ala ala orang indonesia. Semua kejadian di tempat A pasti ada hubungannya di tempat B atau tempat C dan konspirasi ada dimana mana 'katanya' lalu dicocok cocokin dengan kejadian yang sudah terjadi maupun yang akan datang. Nah, dengan berlatar belakang sebagai penikmat TV Series Game of Thrones yang ratingnya mahatinggi di IMDB itu sekaligus sebagai penikmat kompetisi sepakbola yang katanya terseru di dunia Barclays Premier League maka saya putuskan untuk bermain cocoklogi dengan kedua hal tersebut. Toh keduanya sama sama perebutan tahta yang pelik kan? Toh baik di BPL maupun di GOT, jagoan dari masing-masing orang akan berbeda-beda dan yang jelas kita tak akan ada kepastian mutlak akan  kemenangan di BPL maupun GOT.

1. Liverpool aka House Targaryen

Di serial Game Of Thrones, House Targaryen adalah house yang sangat berjaya di masa lampau dan aegon targaryen the conqueror adalah seorang penakluk yang menaklukan kings landing dengan naga naganya. Tapi era kejatuhan targaryen dimulai ketika adanya pemberontakan yang dipimpin oleh baratheon dkk terhadap Mad King (Aerys Targaryen). Sejak kemenangan pemberontakan yang dipimpin oleh Robert Baratheon maka House Targaryen dibantai disana sini dan ada juga yang kabur ke essos. Singkat cerita, Daenerys Targaryen (Mother of Dragon) yang digadang gadang sebagai naga terakhir mencoba mengembalikan kejayaan targaryen yang sudah lama hilang dan mengumpulkan sekutu dari banyak suku maupun budak budak yang ada di essos.

Liverpool juga tak beda dengan house targaryen, pernah berjaya sebagai peraih gelar terbanyak di inggris dengan 18 gelar dan peraih gelar eropa terbanyak di inggris sebanyak 5 gelar menjadikan liverpool merupakan tim yang tersukses di tanah britania, setidaknya sebelum Sir Alex Fergusson datang. Setelah era Manchester United datang, liverpool seperti angin-anginan di liga inggris maupun champions. Setelah cukup puas bertengger di posisi tak layak pada tahun 2011/2012 dan 2012/2013, dibawah asuhan brendan rodgers pasukan liverpool kembali menemukan kejayaannya dan akan kembali ke liga champions yang sudah lama mereka tinggalkan. Dengan amunisi baru seperti lallana, lambert, emre can liverpool siap merebut kejayaan yang dulu telah direbut.

2. Chelsea aka House Lannister

House  lannister merupakan house terkaya di GOT walaupun sekarang kekayaannya disaingi oleh house  tyrell. Lannister juga merupakan house yang paling pragmatis, tak peduli dengan cara apapun yang jelas mereka harus menduduki kekuasaan di kings landing. House lannister ini dipimpin oleh Tywin lannister, seorang ayah yang rela mengorbankan dan melakukan apapun untuk menjaga house lannister berkuasa di kings landing, apapun. Kedua anaknya Jaime dan Cersei pun rela melakukan hubungan sedarah agar klan mereka tetap suci.  Cersei dan Tywin pun rela membunuh tyrion (Anak bungsu tywin) karena mereka menganggap tyrion yang cebol merupakan aib bagi keluarga. Jaime lannister juga terkenal sebagai 'kingslayer' karena membunuh mad king pada pemberontakan robert baratheon.

Serupa dengan lannister, Chelsea di tangan abramovich rela mengeluarkan uang sebanyak apapun untuk mendapatkan juara baik di inggris maupun di eropa walaupun sekarang chelsea tidak lagi menjadi satu-satunya tim yang paling kaya di Inggris. Chelsea pun di tangan mourinho menunjukan tingkat kepragmatisan yang sangat tinggi, dari strategi parkir bus sampai sampai strategi psywar psywar mou sebelum dan sesudah pertandingan dilakukan hanya untuk meraih kemenangan. Tak peduli bermain jelek atau buruk, bertahan atau menyerang, dengan striker atau tanpa striker yang jelas chelsea harus menang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun