Mohon tunggu...
indomascot
indomascot Mohon Tunggu... -

Jasa Pembuatan Kostum Maskot

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Proses Produksi Kostum Maskot

2 November 2015   21:12 Diperbarui: 29 Juli 2016   03:58 259
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apa Itu Maskot?

Sebelumnya, mari kita membicarakan mengenai maskot. Apa itu maskot? Maskot adalah simbol suatu produk, perusahaan, tim olahraga yang biasanya berupa hewan atau menyerupai produk itu sendiri yang bertujuan menjadi ciri khas produk tersebut. Sehingga, masyarakat yang melihat maskot tersebut langsung tahu bahwa itu adalah maskot produk tersebut. 

Maskot ini biasanya ada di kemasan suatu produk, media promosi, website, stationery, sampai di media iklan yang mereka gunakan untuk mensosialisasikan produk tersebut. 

Contohnya, maskot Alfamart yang diberi nama Albi. Maskot ini berbentuk hewan Tawon Madu. 

Apa Itu Kostum Maskot? Apa Bedanya Dengan Kostum Badut?

Menurut wikipedia, kostum maskot atau badut maskot adalah versi kostum dari sebuah maskot perusahaan, produk, tim olahraga, dan sebagainya yang digunakan untuk kepentingan promosi, sosialisasi, launching, dll. 

Bagaimana Proses Pembuatan Kostum Maskot Dari Awal Sampai Akhir?

Sebenarnya sangat panjang kalau dijelaskan, tapi mari coba lihat gambaran besarnya saja tentang bagaimana proses pembuatan kostum maskot itu dari awal sampai akhir.

Ada pun sebagian besar proses pembuatannya ada 3, sebagai berikut:

1. Desain

Di atas adalah sebagai contoh, desain kostum maskot oleh perusahaan terkemuka di Indonesia, yaitu Canon. Desain ini kami peroleh sendiri dari mereka, dan mereka ingin kami membuatkan kostum berdasarkan desain kostum maskot yang telah mereka buat ini. 

Di sini, akan dihitung lagi, apakah desain yang dibuat oleh pemesan proporsional dengan bentuk tubuh manusia atau tidak. Kebanyakan, pemesan tidak merujuk sampai sejauh sana, sehingga banyak sekali desain kostum yang mereka buat tidak proporsional dengan tubuh manusia. Misalnya, kaki yang terlalu pendek dibandingkan badannya atau bagian badan yang terlalu lebar sehingga tidak kelihatan kakinya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun