Mohon tunggu...
Indarto Matnur
Indarto Matnur Mohon Tunggu... Wirausaha -

Indarto Matnur

Selanjutnya

Tutup

Money

Pasar Rakyat Tradisional Bandung, lebih Gaul, Kreatif, Multifungsi. Dirombak untuk meng-Ungguli Pasar Modern

9 Desember 2014   00:07 Diperbarui: 17 Juni 2015   15:45 930
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Maket Pasar Tradisional Sarijadi Kota Bandung yang akan direvitalisasi menjadi pasar modern.

Sumber : http://www.sepertiini.com/read/2014/09/1378/tarik-pedagang-jalanan-bangun-selusin-pasar-tradisional.html

Desain bangunan pasar menonjolkan keberadaan sirkulasi udara yang baik. Pun didalam pasar tersebut, terdapat beberapa fasilitas penunjang yang jarang dimiliki pasar rakyat tradisional lainnya. Terdapat akses Wi-fi, tempat nongkrong, lapangan futsal, dan yang utama pada bagian tengah pasar terdapat Taman Ruang Hijau yang bisa digunakan pembeli dan pedagang untuk bersantai.

Pasar berikutnya yang menjadi pemercontohan pasar rakyat terbaru di bandung ialah pasar Kosambi. Berbeda dengan Pasar Sarijadi, Pasar Kosambi mengambil tema “Pasar Tematik” untuk menjadi konsep dirinya. Kehadiran pasar ini untuk mendukung impian Kota Bandung sebagai pasar kerajinan, sehingga nantinya para wisatawan yang datang ke bandung tidak perlu kebingungan dalam mencari kerajinan khas Jawa Barat, khususnya kerajinan dari bandung. Dan dengan keberadaan pasar ini pun, diharapkan dapat mengundang datangnya para turis lokal maupun mancanegara.

Desain halaman Pasar Kosambi akan dibuat menjadi taman yang indah untuk para wisatawan. Pun halaman parkir yang ada sekarang akan dibuat menjadi taman, dan akan ditambah ekskalator untuk menuju tempat kerajinan pada lantai atas. Dengan keberadaan pasar tematik ini, diharapkan pasar-pasar rakyat kota bandung akan semakin berkembang.

Perombakan beberapa pasar di bandung ini dilakukan semata-mata untuk memberikan kenyamanan bagi para masyarakat kota bandung, terutama bagi para pemegang ekonomi kelas menengah ke bawah. Dengan keberadaan pasar-pasar yang kreatif, menarik, dan nyaman diharapakan jiwa ekonomi kerakyatan pasar akan kembali hidup mewarnai Kota Bandung.

Semoga niat baik dan tulus pemerintahan bandung dapat di realisasikan sehingga mimpi republik ini berupa keadilan dan kemakmuran dapat dirasakan oleh seluruh kalangan rakyatnya. Semoga apa yang dilakukan Pemerintah Bandung, yang mereka namai sebagai komitmen untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan kreatif, dapat menyejahterahkan rakyat bandung, dan nantinya menular hingga keseluruh pelosok Indonesia.

Artikel Terkait :

http://bandungjuara.com/berita/pasar-kosambi-akan-jadi-pusat-kerajinan-di-bandung.html

http://bandungjuara.com/berita/ridwan-kamil-akan-buat-pasar-tradisional-bisa-saingi-mal.html

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun