17. Â Kecerianmu memberikan warna yang cerah, terus menebar kebaikan dengan keceriaanmu ya. Barengi dengan prestasi yang juga ikut meningkat, ibu yakin kamu bisa!
18. Â Ibu bangga denganmu Nak. Kamu berhasil menaklukan hati ibu dengan waktu yang singkat. Terus berbuat baik dan semangat untuk meningkatkan prestasi ya!
19. Â Membuat orang lain bahagia adalah sebuah kecerdasan yang berharga. Kamu punya itu, Nak. Terus tingkatkan bersama dengan prestasi yang juga membanggakan!
20. Â Jangan patah semangat untuk menjadi anak baik, karena dari matamu terpancar hati yang tulus. Kamu hanya tinggal mengalahkan dirimu sendiri. Semangat berubah ya, Nak!
21. Â Kamu punya potensi yang sangat besar Nak, terus semangat untuk mengasahnya ya. Tunjukan pada dunia bahwa kamu mampu menginspirasi dengan prestasimu!
22. Â Musuh terbesar adalah dirimu sendiri. Jangan patah semangat untuk menjadi anak baik, karena ibu melihat ada kebaikan yang besar dari matamu. Kamu hanya tinggal mengalahkan dirimu sendiri. Semangat berubah ya, Nak!
23. Â Ibu bangga denganmu, Nak. Kamu mampu mengalahkan dirimu sendiri dan membuktikan pada dunia bahwa kamu memang anak baik yang membanggakan. Teruslah bersemangat untuk menjadi baik ya!
24. Â Prestasi dan kebaikanmu mencuri hati ibu. Terus pertahankan ya Nak. Perlihatkan pada dunia bahwa kamu adalah berlian indah yang membanggakan orang,
25. Â Kebahagian bagi ibu bisa menjadi wali kelas untuk anak yang baik dan pintar sepertimu. Pertahankan itu ya Nak! Dunia butuh anak hebat sepertimu!
Nah bagaimana sobat Kompasianers, semoga bisa membantu ya. Semangat memotivasi anak bangsa untuk terus belajar dan berprestasi!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H