Aku terdiam dalam kesedihan
Menghadapi malam sunyi, dengan hati yang terluka
Dikhianati oleh cinta yang penuh kepedihan
Dia telah berpaling tanpa kata,dan sisa-sisa cinta hanyalah reruntuhan yang penuh duka
Senyummu yang dulu menghangatkan
Kini hanya tinggal kenangan yang begitu pahit
Meninggalkan ku dalam kehampaan
janji yang kita luangkan sebatas angin yang lewat
Mimpi-mimpi yang kian terurai
Seperti bintang yang redup
Dan hancur menjadi debu di antara jari, yang terus menghantui
Percayaku dengan cinta yang terlalu berharap
Dalam sendunya malam
Dalam luka ini aku belajar,bahwa cinta tak selalu benar
Hati ini terus terluka dalam diam
Dan terus terjebak menunggu takdir
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H