Mendorong Kreativitas: Kreativitas dalam seni kerajinan dan permainan membantu anak-anak untuk belajar dengan cara yang menyenangkan dan menarik.
Pengembangan Keterampilan: Selain keterampilan akuntansi, mereka juga mengembangkan keterampilan seperti keterampilan motorik halus, matematika dasar, dan pemecahan masalah.
Kami sebagai Mahasiswa/i Universitas Pamulang Fakultas Ekonomi dan Bisnis  Program Studi Akuntansi S1 yang bertugas sangat berterima kasih kepada anak-anak PAUD/TK-ALWADI Pamulang khususnya untuk Bapak Muhammad Jamhuri selaku ketua yayasan. harapan kami dengan adanya kegiatan ini dapat mengintegrasikan seni kerajinan dan permainan dalam pembelajaran keuangan anak-anak TK, kita tidak hanya membangun dasar akuntansi yang kuat, tetapi juga membantu mereka memahami nilai uang dan bagaimana mengelolanya dengan bijaksana. Pendekatan ini tidak hanya mendidik, tetapi juga menginspirasi anak-anak untuk bereksplorasi dan mengembangkan kreativitas mereka sejak usia dini, persiapan yang penting untuk masa depan yang sukses.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H