Mohon tunggu...
Indah Novita Dewi
Indah Novita Dewi Mohon Tunggu... Penulis - Hobi menulis dan membaca.

PNS dan Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Kunjungan Singkat ke Masjid Raya Mujahidin Pontianak bersama Anggota YSN

8 April 2023   22:52 Diperbarui: 8 April 2023   23:36 1800
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masjid Raya Mujahidin Pontianak (Sumber: FB Masjid Raya Mujahidin Pontianak-Kalbar)

Pada Tahun 2019, sebelum Covid menyerang, saya pernah berkunjung ke Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Mulanya tidak pernah terpikirkan dalam benak saya akan menginjak bumi Pontianak, mengingat saya tidak memiliki kerabat di sana dan wilayah kerja kantor saya hanya seputar Sulawesi saja.

Qodarullah saya diajak membantu sebuah proyek pembangunan PLTMH di Kabupaten Kapuas Hulu. Total lama berkegiatan di desa tempat PLTMH akan didirikan selama satu pekan, selebihnya adalah koordinasi dan perjalanan. Perjalanan menuju site bisa menghabiskan satu hari sendiri, dari Kota Putussibau menggunakan perahu menuju Desa Tanjung Lokang. Desa tersebut masuk dalam kawasan konservasi Taman Nasional dan dihuni oleh penduduk asli, Suku Dayak Punan Hovongan.

Singkatnya rute perjalanan kami adalah dari Makassar - Pontianak - Putussibau - Tanjung Lokang - Putussibau -Pontianak - Makassar. Saat perjalanan balik ke Makassar itulah, ternyata kami harus menunggu di bandara Pontianak selama beberapa jam. Sayang rasanya jika hanya duduk berdiam di bandara. Saya menghubungi salah satu teman di komunitas YSN dan ia bersedia menjemput saya di bandara, sementara anggota tim lainnya memutuskan untuk jalan-jalan di kota mengunjungi sesama teman KLHK.

Komunitas YSN (Yuk Semangat Ngaji)

Saya terhubung dengan komunitas YSN melalui medsos Facebook. Awalnya saya bergabung dengan sebuah komunitas emak-emak yang ngobrolin soal parenting. Kemudian salah seorang yang aktif dalam komunitas tersebut mengajak saya ikut komunitasnya yang lain, yaitu komunitas ngaji online atau YSN.

Mbak Rena Mardita adalah founder YSN dan tinggal di Pontianak. Sebagian besar anggota YSN juga berdomisili di Kota Pontianak. Karena itu ketika ada kemungkinan kami bakal lama menunggu jadwal terbang di bandara Pontianak, saya menghubungi Mbak Aci, salah satu anggota YSN yang kemudian menghubungi Mbak Rena dan beberapa anggota lainnya.

Alhamdulillah wa syukurillah, akhirnya saya dapat bertatap muka dengan beberapa anggota YSN secara langsung. Kalau biasanya hanya ngobrol dalam chat whatsapp, tiba-tiba ketemu dengan ibu-ibu yang riuh dengan logat melayu yang unik di telinga saya. Ramai dan menyenangkan.

Mbak Rena dan anggota YSN lainnya benar-benar menjamu saya. Hanya saja karena waktu saya mepet, maka kami hanya bisa kulineran, makan siang bersama. Setelah itu sempat mampir-mampir beli aneka jajanan, dan sebelum saya diantar kembali ke bandara, kami salat ashar di Masjid Raya Mujahidin Pontianak.

Masjid Raya Mujahidin Pontianak

Masjid Raya Mujahidin adalah masjid terbesar di Provinsi Kalimantan Barat. Masjid ini diresmikan oleh Presiden Soeharto pada tahun 1978, bertepatan dengan ulang tahun Pontianak ke-207.  Pada tahun 2015, masjid ini sudah direnovasi yaitu pada masa pemerintahan Presiden Jokowi.

Masjid ini sangat luas dan bisa menampung jamaah sampai 9 ribu orang. Bangunannya terdiri dari dua lantai dengan luas 60 x 60 meter di atas lahan seluas kurang lebih 4 hektar.

Masjid Raya Mujahidin sangat indah, terutama pada bagian interiornya yang diperkaya dengan arsitektur khas Kalimantan Barat. Setelah salat, teman YSN mengambil beberapa gambar saya agar saya selalu teringat Pontianak dan Masjid Mujahidin khususnya.

Berteman karena Allah

Saya bahagia sekali mendapat kesempatan bertemu dengan teman-teman komunitas ngaji online, bahkan bisa salat sama-sama di masjid terbesar di Kota Pontianak bahkan terbesar di Kalimantan Barat. Jarak mungkin memisahkan kami, dialek bahasa kami mungkin tak sama, namun kami disatukan oleh kesamaan, sama-sama mencari ridho Illahi dengan mengikhtiarkan ngaji tiap hari. Sama-sama berteman karena Allah semata.

Pada malam di bulan Ramadan ini, kenangan pertemuan di Kota Pontianak bersama anggota YSN mengapung di mata saya, dan hati saya menjadi hangat. Salam rindu buat teman-teman YSN.**

Berikut foto-foto sewaktu saya berada di Masjid Raya Mujahidin Pontianak...

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun