Mohon tunggu...
Indah Novita Dewi
Indah Novita Dewi Mohon Tunggu... Penulis - Hobi menulis dan membaca.

PNS dan Penulis

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Cara Membaca Kompasiana, Memanfaatkan Header

11 Maret 2023   19:52 Diperbarui: 11 Maret 2023   19:58 321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cara Membaca Kompasiana, Kategori Foodie yang Menggoda (Sumber: tangkapan layar kategori foodie, Kompasiana)

Opsi Terpopuler, Headline, dan Topik Pilihan adalah opsi pilihan saya berikutnya. Terpopuler berisi artikel-artikel terpopuler dari masing-masing kategori; Headline adalah kumpulan artikel AU alias Artikel Utama; dan Topik Pilihan adalah topik-topik aktual yang ditentukan oleh admin Kompasiana untuk memudahkan kita menulis artikel dengan tema tertentu yang sedang diperbincangkan orang.

Saya sarankan kepada kompasianers pemula yang terobsesi untuk selalu memperoleh predikat AU, untuk rajin membaca opsi Headline. Dengan sering-sering membaca artikel AU, maka lambat laun kita akan mendapatkan kunci, tips dan trick untuk dapat  menulis artikel AU.

Opsi K-Rewards berisi syarat dan ketentuan mendapatkan K-Rewards dan kumpulan artikel yang berisi nama-nama penerima K-Rewards setiap bulan, khususnya 25 nama penerima K-Rewards tertinggi. 

Opsi Event berisi artikel tentang info dan pengumuman event atau lomba-lomba yang bisa diikuti oleh para Kompasianers. Sedangkan Video berisi artikel yang ada videonya (terus terang saya jarang sekali berkunjung ke opsi Video ini).

Nah, sedangkan opsi yang paling kiri yaitu Kategori, memuat semua kategori artikel yang dapat kita pilih untuk mengelompokkan artikel-artikel dengan tema yang sama. Ada kategori Fiksiana yang berisi Cerpen dan Puisi; ada kategori Halo Lokal yang berisi nama beberapa kota besar seperti Bandung, Joglosemar, Makassar, Medan, Palembang, dan Surabaya; ada kategori Humaniora yang berisi kategori Bahasa, Filsafat, Pendidikan, Seni dan Sosbud; dan masih banyak lagi.

Semua kategori tersebut memudahkan kita untuk dapat menulis apa saja, karena setiap tulisan memiliki kategorinya sendiri-sendiri. Kategori juga memudahkan kita memilih jenis tulisan tertentu yang ingin kita baca.

Kalau ditanya kategori apa yang paling sering saya pilih untuk menulis, saya dengan serta merta akan menjawab kategori Diary, karena saya suka menulis hal-hal ringan yang saya alami sehari-hari. Saya juga kadang memilih Fiksiana karena saya juga suka menulis cerpen dan puisi. Dan saya juga sering menulis untuk kategori Film, biasanya untuk mereview drakor yang saya tonton.

Itu kalau buat nulis. 

Kalau buat baca, saya suka mengklik kategori Travel story yang isinya Foodie dan Trip. Membaca kategori foodie saya senang karena di samping mengenali jenis-jenis makanan di seluruh nusantara, juga makanan-makanan dari manca negara. Terlebih jika ada foto makanannya yang menggiurkan, waduh saya senang dan berbunga-bunga. Apalagi kalau tiba-tiba gambar makanan itu mak cling menjelma jadi nyata di depan saya, hahaha. Ngayal, gratis...

Kategori trip membuat saya dapat menjelajah sejauh yang teman-teman Kompasianers pernah jelajah. Memang benar peribahasa bahwa membaca adalah jendela dunia, karena dengan hanya membaca artikel-artikel di kategori Travel story, saya seperti menjadi penjelajah seluruh benua, dan sekaligus dapat menjadi pencicip seluruh jenis kuliner yang pernah ditulis, walau sekadar pencicip virtual saja.

Kalau Anda suka baca kategori apa?**

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun