Kreasikan daun atau bunga yang dihasilkan ke dalam pot yang telah disediakan
Acara berlangsung seru karena semua anggota DWP yang hadir berlomba-lomba menghasilkan kreasi terbaiknya. Hasil terakhir adalah empat pot berisi aglonema dan bunga-bunga yang indah.Â
Ibu ketua DWP BPSI LHK Makassar, Ibu Emmy Mochlis, Â dalam arahannya memberikan apresiasi pada kinerja Bidang Pendidikan yang telah bekerja total membagikan ilmu yang sangat bermanfaat pada hari itu.Â
Nah, ibu-ibu, jangan buang sampah rumah tangga, ya? Sampah masih bisa dimanfaatkan menjadi barang fungsional lainnya seperti pupuk atau barang kerajinan. Â Dengan pupuk yang dihasilkan, kita bisa menyuburkan tanaman yang ada di halaman rumah kita. Hasilnya, sampah minimal, tanaman hijau segar, bunga cantik mekar, udara sehat dan bersih. Dengan barang kerajinan berupa bunga-bunga yang unik, rumah kita pun jadi cantik dan semarak. Alhamdulillah.Â
Sukses selalu DWP BPSI LHK Makassar, ditunggu kiprah lainnya. Selamat Hari Peduli Sampah Nasional 21 Februari 2023.**
Sumber: Materi presentasi Bidang Pendidikan pada pertemuan rutin DWP BPSI LHK Makassar 17 Februari 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H