Produsen yang menyetok takjil maupun lauk matang di Ramadan Fair terdiri dari ibu-ibu anggota DW, pegawai di kantor kami, serta beberapa produsen dari luar yang mendapat rekomendasi dari pengurus/anggota DW.
Seperti saya mengajak tetangga untuk menyetok sayur dan lauk matang. Kabid Usaha juga mengajak beberapa ibu kenalannya. Sedangkan penyetok kue-kue basah adalah dari penyetok yang biasanya menitipkan kue di sebuah warung tak jauh dari kantor kami. Kue-kue tersebut penampilannya cantik, rasanya enak, dan yang penting harganya murmer alias murah meriah. Jenis kuenya antara lain: risoles, lumpur labu, cantik manis, pie buah, dadar gulung, lemper, dll.
Selain kue basah, produsen yang lain juga ada yang menjual berbagai penganan khas Makassar antara lain pisang ijo, dadar santan, katrisala, jalangkote, taripang, panada, barongko, dan lain-lain.
Sayur dan lauk matang khas Makassar yang dijual antara lain: sayur tuttu, paria kambu, bolu kambu, ayam palekko.Â
Selain hidangan khas Makassar, pembeli juga dimanjakan dengan hidangan khas Jawa maupun hidangan bernuansa makanan asing. Salah satu pegawai wanita di kantor kami adalah koki andalan. Ia rutin menyetok secara bergantian Sushi, Ayam Thailand, Brongkos Jogja, Gudeg Jogja.
Hidangan lain yang dijual adalah bothok, pepes, ayam kecap, kari ayam, tumis udang, tahu balado, bacem tempe tahu, sayur asem, sayur lodeh, sup kacang merah, sop ikan, soto ayam, dan masih banyak lagi. Kami juga menjual sembako seperti minyak, tepung terigu, gula, telur. Perlengkapan jelang lebaran juga ada seperti paket cokelat, kue kering, gamis, baju koko, mukena, dan masih banyak lagi lainnya.
Pokoknya Ramadan Fair kantor kami meriah dan insyaAllah barokah. Dari kantin kami siapkan takjil dan sayur-lauk untuk teman-teman pegawai kantor, pegawai kantor lain yang ada di sekitar kantor kami, dan juga warga masyarakat sekitar karena kantor kami terletak di jalan masuk sebuah kompleks perumahan.
Anda dapat menghemat waktu memasak dengan membeli jualan kami. Waktu untuk memasak dapat dialihkan menjadi ibadah yang dapat menambah amalan di bulan suci nan mulia ini. Jangan ragu dan malu, ayo kunjungi Ramadan Fair di kantor kami.**
Catatan:
Ramadan Fair
Dharma Wanita BPSI LHK Makassar