Sudah menjadi rahasia umum jika bahasa adalah pokok utama manusia dalam aktivitas hidupnya, baik itu bahasa secara lisan ataupun tulisan. Setiap negara memiliki bahasanya sendiri-sendiri. Seperti Indonesia yang memiliki julukan negara dengan segudang keanekaragamannya, yang menjadikan bahasa sebagai salah satunya. Setiap daerah Indonesia memiliki bahasanya sendiri-sendiri. Namun tetap Bahasa Indonesia sebagai bahasa utamanya.
Di bumi juga memiliki bahasa universal, yaitu Bahasa Inggris. Tak dapat dimungkiri jika penggunaan Bahasa Inggris semakin meningkat. Bahkan menjadi bahasa kedua di suatu negara. Tak menolak, pemerintah justru mewajibkan Bahasa Inggris dalam bidang pendidikan. Agar kelak generasinya mampu bersaing secara global.
Bila Anda masih sulit berbahasa Inggris dengan lancar dan benar. Anda bisa mengikuti akun instagram berikut yang tentunya sering memberikan tips dan trik supaya mahir Berbahasa Inggris.
Kampunginggris.pare
Jika Anda ingin belajar Bahasa Inggris, pergi aja ke Kampung Pare Kediri. Yap, Kampung Pare adalah kampung yang bahasa sehari-harinya adalah Bahasa Inggris. Jadi cocok banget buat kalian yang ingin mahir Bahasa Inggris. Nah, kalian juga bisa mengikuti media sosialnya, seperti akun instagram. Di akun tersebut, banyak sekali informasi tentang Kampung Pare dan pastinya materi Inggris. Seperti grammar dan conversation yang menjadi bahasan utama. Bagaimana cara ngomong kalimat ini itu, bisa banget follow instagramnya.
Kampunginggrislc
Kalau akun ini masih berhubungan dengan Pare, namun milik salah satu sekolah atau tempat belajar di Kampung Pare Kediri. Akun ini juga lebih aktif daripada akun resmi Kampung Pare Kediri, yang telah memiliki 4.215 postingan. Selain informasi pendaftaran, akun ini lebih memfokuskan kelancaran corversation. Banyak tips yang diberikan supaya Anda mahir Bahasa Inggris. Menariknya di sini, banyak sekali bahasa gaul Indonesia yang di Bahasa Inggris kan. Seperti pelakor kalau Bahasa Inggrisnya A Girlfriend of A Married Mobster.
Bahasadotcom
Akun ini terlahir dari aplikasi Bahaso. Akun dengan pengikut 101 ribu ini tujuan utamanya tentu untuk mempromosikan aplikasi Bahaso, tapi tenang kalian bisa mengikuti akun tersebut karena banyak sekali pembahasan materi Bahasa Inggris. Di akun instagramnya, kalian akan banyak mendapatkan vocab baru. Akun ini juga sangat cocok untuk kalian yang ingin menulis artikel buat beasiswa ke luar negeri.
Englishtoday
Jika Anda seseorang yang ingin atau sedang merintis bisnis, bisa berkunjung dan mengikuti akun Englishtoday. Karena kalian akan diberikan kalimat-kalimat yang sering disampaikan dalam dunia bisnis, tentunya menggunakan Bahasa Inggris. Akun dengan 62,3 ribu pengikut ini juga sering memberikan kuis yang mampu mengasah pengetahuan Bahasa Inggris Anda. Namun, Englishtoday lebih memfokuskan Bahasa Inggris formal.
Geglobalenglish
Sama seperti akun kampunginggrislc, geglobalenglish bagian dari kursus kampung inggris Pare Kediri, yaitu lembaga di dalamnya. Akun ini lebih memberikan materi Bahasa Inggris formal. Jika Anda ingin melanjutkan kuliah di luar negeri atau sedang bekerja yang membutuhkan Bahasa Inggris yang benar atau mau mengikuti tes TOEFL dan IELTS langsung aja ikuti akun geglobalenglish.
Nah, itulah beberapa akun yang bisa membuat kalian mahir Bahasa Inggris. Semakin canggihnya teknologi, dikutipula dengan mudahnya manusia dalam menuntut ilmu. Ayo, mulai memanfaatkan kemudahan yang ada untuk mendapatkan ilmu. Seyogyanya menuntut ilmu adalah sebuah kewajiban.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H