Mohon tunggu...
Indawati
Indawati Mohon Tunggu... Guru - Guru

Learner, Mompreneur, Writer, Founder Digital Optimization Class, Digital Designer

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Lebaran Sebentar Lagi, Ini yang Mereka Beli

7 Mei 2021   09:19 Diperbarui: 7 Mei 2021   09:23 625
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lebaran kali ini kita masih dalam kondisi pandemi. Namun, masyarakat menyambut lebaran sangat berbeda dengan tahun lalu. Jika tahun lalu parah-parahnya masa pandemi, sehingga diterapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) mulai dari desa hingga kota. Sekarang sudah tidak seketat itu, tapi tetap harus menerapkan 5M untuk mencegah penyebaran virus. 

Sebagian besar masyarakat dalam menyambut lebaran kali ini baik di desa ataupun di kota sangat luar biasa antusiasnya, seakan-akan mereka melupakan bahwa kita masih dalam kondisi pandemi.

Mereka tidak bisa mengurangi mobilitas di tempat keramaian, seperti di pasar, mall, ataupun tempat belanja lainnya. Mereka berbondong-bondong untuk belanja kebutuhan lebaran, hingga berdesakanpun dilakukan.

Sebenarnya apa sih yang mereka beli hingga tempat belanja ramai seperti itu?

1. Baju Lebaran

Hal yang paling khas pada momen lebaran adalah baju baru. Tidak afdhol rasanya jika belum membeli baju baru. 

Masyarakat beranggapan bahwa dalam menyambut kemenangan yaitu hari raya idul fitri, harus bersih dalam segala hal termasuk pakaian. 

Terutama bagi anak-anak, baju baru adalah hal yang paling membahagiakan dan mereka nantikan. Karena sudah berhasil melaksanakan puasa selama satu bulan, orang tua akan memberi hadiah tersebut kepada mereka.

2. Kue Lebaran

Kue lebaran juga merupakan barang penting yang harus dibeli saat lebaran sebagai suguhan jika ada tamu yang datang ke rumah. 

Jika mereka tidak membeli kue di pasar, mereka akan membeli bahan-bahannya saja kemudian membuatnya sendiri.

3. Hidangan Lebaran

Selain kedua barang di atas, tak lengkap rasanya jika belum membeli bahan-bahan makanan untuk hidangan lebaran. Berbagai masakan mereka buat untuk acara makan-makan bersama keluarga.

Tiga barang tersebut tidak pernah terlewat untuk persiapan lebaran. Namun demikian, kita harus bijak dalam membelanjakan uang kita. Jangan menuruti keinginan semata. 

Biasanya banyak orang hilang kendali saat belanja. Berbagai barang yang tidak begitu pentingpun mereka beli. Seperti bahan-bahan untuk memperbaiki rumah, kendaraan, perhiasan dan lainnya. Apa yang mereka lihat, langsung ingin dibelinya.

Bijak dalam berbelanja adalah hal terbaik saat ini. Karena kita masih dalam kondisi pandemi yang mungkin banyak dari kita mengalami penurunan penghasilan.

Jadi jangan sampai besar pasak daripada tiang. Kita harus menyesuaikan budget kita dengan kebutuhan yang harus kita beli.

Saya pun demikian, membeli 3 barang diatas adalah yang paling utama dibanding yang lainnya. Jadi tidak pernah terlewat belanja barang-barang tersebut untuk persiapan lebaran. Namun tetap tidak boleh berlebihan, yang penting ada.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun