Mohon tunggu...
Imla Qolbi
Imla Qolbi Mohon Tunggu... Freelancer - Rakyat biasa

Membaca adalah caraku melihat dunia. Menulis adalah caraku mengabadikan peristiwa. Rumah lain di dunia maya ada di https://www.imlaqolbi.my.id/

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Indari Mastuti: Perempuan Cantik adalah yang Suka Membaca

4 September 2022   08:59 Diperbarui: 4 September 2022   09:10 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Pngtree

Selain itu, suka membaca juga membuat seseorang lebih mudah berkomunikasi dengan keluarga sehingga kehidupan rumah tangga pun lebih harmonis. Namun, kebiasaan membaca ini hendaknya dilakukan secara kontinu.

 Mulailah dengan membaca minimal satu artikel setiap hari, lalu beberapa halaman buku sehari. Lama-kelamaan membaca akan menjadi kebiasaan yang menyenangkan, apalagi membaca adalah salah satu bentuk investasi ilmu.

Membaca adalah Salah Satu Bentuk Investasi Ilmu

Salah satu yang menjadi ciri orang sukses adalah suka menginvestasikan ilmu. Orang sukses selalu berpikir selangkah lebih maju. 

Apa dampak yang akan mereka peroleh di masa depan dari kebiasaan yang sering mereka lakukan saat ini. Bentuk investasi ilmu ini bermacam-macam, seperti memberikan training kepada yang membutuhkan, termasuk kebiasaan membaca.

Indari Mastuti sebagai seorang pebisnis online, penulis, dan pemilik Indscript Creative juga senang menginvestasikan ilmu. 

Selain suka membaca dan menulis, Indari Mastuti juga selalu berbagi ilmu dengan orang lain melalui training online, berbagai kelas menulis, dan kelas bisnis Indscript Creative. Setiap hari dia juga selalu live di media sosial untuk untuk menyapa, memberi semangat, dan berbagi tips-tips menarik.

Dia tidak bosan-bosan mendorong sesama perempuan untuk suka membaca, menulis, dan melengkapinya dengan jualan online, karena dunia penulisan dan bisnis saling berkaitan erat. 

Penulis yang tidak bisa jualan akan kesulitan mempromosikan bukunya, dan pebisnis online yang tidak bisa menulis akan kesulitan memasarkan produknya.

Jadi, suka menginvestasikan ilmu adalah salah satu ciri orang sukses karena dia selalu berpikir jauh ke depan. 

Salah satu bentuk investasi ilmu adalah suka membaca karena membaca adalah kunci melihat dunia yang lebih luas. Orang yang suka membaca lebih memancarkan inner beauty, sehingga terlihat lebih cantik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun