Mohon tunggu...
Imla Qolbi
Imla Qolbi Mohon Tunggu... Freelancer - Rakyat biasa

Membaca adalah caraku melihat dunia. Menulis adalah caraku mengabadikan peristiwa. Rumah lain di dunia maya ada di https://www.imlaqolbi.my.id/

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Indari Mastuti: Atur Cara Belajar agar Pekerjaan Lancar

30 Agustus 2022   08:00 Diperbarui: 30 Agustus 2022   08:06 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Bobo.ID- Grid.ID

Indari Mastuti dikenal sebagai seorang perempuan yang aktif di berbagai media sosial. Pekerjaan sebagai penulis dan pebisnis online memang menuntutnya untuk selalu on fire. Apalagi Indscript Creative, perusahaan yang didirikannya sejak lima belas tahun silam ini mempunyai banyak jaringan di dunia digital, dan semua itu butuh pembinaan.

Sebagai seorang pengusaha, Indari Mastuti tidak pernah berhenti belajar. Dia adalah seorang perempuan pembelajar yang tangguh untuk siap mengikuti perkembangan zaman maupun teknologi. Baginya, semua hal di dunia sudah ada ilmunya. Dalam dunia bisnis online apalagi, jika tidak bergerak dia akan tertinggal jauh. 

Ketika live di berbagai media sosial setiap hari, Indari Mastuti juga sedang belajar, yaitu belajar konsisten untuk mengeksplorasi pengalamannya yang kemudian dia ceritakan. Founder Indscript Creative ini juga ingin menularkan ilmu dan semangatnya kepada perempuan lain agar mau bergerak, memperbaiki kualitas diri, juga menghasilkan pundi-pundi rupiah. 

Mentor dari Penggerak Sekolah Perempuan Indscript Creative ini adalah seseorang yang suka belajar, dan dia mempunyai konsep belajar sendiri agar pekerjaan dan bisnisnya lancar. Lebih jelasnya, konsep belajar yang dimaksud bisa disimak dalam ulasan berikut.

Menjadikan Orang Lain yang Sukses sebagai Role Model

Sebagai seorang pengusaha, Indari Mastuti mempunyai banyak teman yang juga pengusaha. Selain itu, pendiri komunitas IIDB (Ibu-Ibu Doyan Bisnis) ini juga aktif di berbagai komunitas yang dia ikuti. Baru-baru ini, dia mengikuti komunitas IDE (Indonesian Digital Entrepreneur) untuk belajar digital marketing dengan ahlinya. Indari Mastuti juga belajar dengan business coach yang lain untuk lebih mengembangkan keahliannya. 

Salah satu cara belajar Indari Mastuti adalah dengan menjadikan orang lain sebagai role model. Dengan mengikuti berbagai komunitas maupun belajar dengan ahlinya, dia bisa mengetahui bagaimana cara orang lain (orang sukses) berhasil dalam bisnisnya. Dia kemudian mengadopsi atau memodifikasi kiat-kiat tersebut pada dirinya sendiri. Mempunyai role model akan menjadikan belajar terasa lebih nyata.

Belajar Berdasarkan Masalah yang Dihadapi

Banyak orang merasa bingung harus belajar mulai dari mana. Menurut Indari Mastuti, belajar based on problem itu lebih baik. Ketika mempunyai banyak utang dan bingung bagaimana cara membayar, carilah ilmunya. Ketika omset menurun dan bingung cara menaikkannya, carilah ilmunya. Ketika ingin memulai jualan online tapi tidak tahu caranya, juga carilah ilmunya. 

Ketika belajar disesuaikan dengan masalah yang sedang dihadapi saat itu, hasilnya akan luar biasa. Hal ini dikarenakan ilmu yang didapatkan bisa langsung dipraktikkan, dan semangat belajar akan semakin kuat.

Sungguh-Sungguh dalam Belajar

Belajar tidak boleh setengah-setengah, supaya hasilnya pun tidak hanya setengah. Ketika belajar, jangan hanya mendengarkan saja. Masuk telinga kanan lalu keluar telinga kiri. Ambillah alat tempur belajar, yaitu buku dan pena. Catat poin-poin penting yang disampaikan.

Tulislah apa yang engkau dengar, jalankan apa yang engkau tuliskan, lalu tuliskan lagi apa yang engkau jalankan. Inilah cara belajar Indari Mastuti. Dia selalu mencatat poin-poin penting dari mentornya, kemudian melakukan action nyata. Setelah itu, dia menuliskan apa yang dilakukan dalam buku, untuk kemudian dia ajarkan kepada perempuan lain. Akhirnya, ilmu tersebut tidak hanya bermanfaat untuk dia sendiri, tetapi juga orang lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun