Menyusui adalah satu hal yang sangat dinantikan bagi setiap perempuan yang sedang mengandung. Berbagai cara dilakukan mulai dari menjaga pola makan dan pola hidup agar impian bisa memberikan asi terbaik bisa terlaksana saat sang anak lahir ke dunia.
Air susu ibu atau ASI adalah asupan makanan terbaik untuk bayi. Kandungan air, protein, karbohidrat, lemak, vitamin, mineral, zat antibodi dan enzim terdapat pada ASI dapat memenuhi kebutuhan bayi.Â
Tidak ada makanan pengganti sebagus asi, susu formula yang paling mahal pun tidak dapat menggantikannya. Usia ideal bayi mendapat ASI secara ekslusif  adalah sejak lahir sampai 6 bulan. Setelah lewat 6 bulan. Setelah melewati usia 6 bulan barulah bayi memerlukan asupan tambahan diluar ASI.
Selain untuk memenuhi asupan makanan bayi, menyusui juga dapat membantu membangun ikatan kedekatan antara ibu dan anak. Saat menyusui, hormon yang bekerja adalah hormon oksitosin (hormon cinta atau kasih sayang). Ketika hormon oksitosin bekerja akan muncul perasaan tenang, bahagia dan nyaman saat menyusui.
Membangun kedekatan dengan sentuhan, tatapan, berbicara dengan anak walaupun belum mengerti sepenuhnya apa yang dibicarakan namun secara tidak langsung dapat memperkuat kedekatan ibu dan anak.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H