Bagi kamu orang Cibiru tentu tidak asing dengan Taman Bumi Orange yang berlokasi di tengah komplek Bumi Orange, Cimekar, Cileunyi ini. Untuk sampai kesini, olahragawan bisa melalui jalan Gg. Permata Biru, Gg. Cibiru Hilir, Jl. Bhayangkara dsb. Saat melalui Jl. Bhayangkara akan ditemui pula Pasar Minggu disekitar Gerbang Masuk komplek Bumi Harapan, ambil kiri serta bisa melaui komplek Griya Mitra Poshindo. Sesampainya di taman Bumi Orange olahragawan akan disajikan 3 lapangan yakni, lapang Bola Volley, Lapang Sepak Bola dan Lapang Basket. Di Minggu pagi, sesaat setelah ibu-ibu senam, biasanya lapang-lapang tersebut akan dikerumuni oleh anak-anak, remaja hingga dewasa untuk olahraga atau bahkan bersantai disertai jajanan yang tersaji dipinggir lapangan.
Ada banyak sekali tempat olahraga di Cibiru-Bandung Timur yang nyaman untuk digunakan olahraga atau bersantai baik di pagi maupun di sore hari, salah tiganya adalah tempat yang tercantum pada penjelasan diatas. Kalau sobat olahragawan Bandung Timur sering olahraga dimana? Silakan komen ya!. Regards
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H