Mohon tunggu...
Imanuel Lopis
Imanuel Lopis Mohon Tunggu... Petani - Petani

Petani tradisional, hobi menulis.

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Pilihan

Bus Lenyap, Mobil Travel Merajalela

20 Januari 2025   15:13 Diperbarui: 20 Januari 2025   15:13 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kenangan bus AKDP yang dulu pernah beroperasi dari Niki-Niki ke Kupang, NTT. Gambar: dokumentasi Imanuel Lopis.

Kupang merupakan ibu kota Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang terletak di ujung barat Pulau Timor. Terdapat 5 kabupaten di Timor dengan 4 kabupaten terletak sejauh ratusan kilometer dari Kota Kupang yaitu Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Timor Tengah Utara (TTU), Belu dan Malaka. 

Transportasi penumpang dari daerah-daerah ke ibu kota propinsi atau sebaliknya menggunakan bus antar kota dalam propinsi (AKDP). Sejak dulu sampai sekarang bus-bus AKDP masih beroperasi melayani jasa transportasi penumpang di daratan Timor bagian barat.

Namun khususnya di kabupaten TTS bus AKDP sudah lenyap. Tidak ada lagi bus di daerah ini yang mengangkut penumpang dari ke Kupang seperti dulu. Sementara itu bus AKDP dari kabupaten lain masih eksis.

Dulu selama bertahun-tahun bus AKDP menjadi satu-satunya transportasi umum dari Soe ibu kota kabupaten TTS ke Kupang yang berjarak 110 km. Selain itu ada juga bus-bus yang mengangkut penumpang dari beberapa kecamatan di kabupaten TTS langsung menuju ibu kota propinsi.

Di kecamatan Amanuban Tengah tempat tinggal saya, dulu ada sejumlah bus yang beroperasi dari Niki-Niki (ibu kota kecamatan) ke Kupang dengan jarak 138 km. Bus berangkat dari Niki-Niki pada pagi hari dan jelang sore atau malam kembali dari Kupang.

Sekian lama masyarakat menggunakan bus AKDP untuk perjalanan dari Niki-Niki ke Kupang atau sebaliknya. Alternatif lain yakni bus AKDP dari kabupaten tetangga karena daerah kami dilalui jalan raya trans Timor yang menghubungkan sejumlah daerah.

Dulu di kabupaten TTS bus tidak hanya sebagai angkutan AKDP tapi juga angkutan pedesaan. Bus melayani jasa transportasi dari kecamatan-kecamatan ke ibu kota kabupaten.

Kenangan bus angkutan pedesaan yang dulu ada di Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT. Gambar: dokumentasi Imanuel Lopis.
Kenangan bus angkutan pedesaan yang dulu ada di Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT. Gambar: dokumentasi Imanuel Lopis.

Bus angkutan pedesaan kebanyakan adalah bus bekas AKDP yang sudah tua. Ciri khasnya adalah bodi bus yang kelihatan usang karena faktor usia dan beratnya medan jalan pedesaan.

Kini bus AKDP tidak kelihatan lagi untuk beroperasi dari Kota Soe dan Niki-Niki. Jumlah bus angkutan pedesaan di kabupaten TTS juga menurun drastis. Beberapa pengusaha sudah menjual busnya atau mengalikan trayek angkutan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun