Vaksinasi Booster perdana di Kecamatan Biringkanaya ini diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari beberapa warga yang tergolong lansia juga ikut hadir sebagai peserta dalam vaksinasi booster ini.
Untuk mempercepat program Vaksinasi Booster saat ini, Pemerintah Kelurahan Daya sudah capai 93 %, Â dan terus siap bekerjasama dengan pihak Satkes Denma Koopsud II Makassar sebagai kolaborator yang mendukung capaian target vaksinasi khususnya Vaksinasi booster ini.
"Dengan dilaksanakannya Vaksinasi Booster ini, artinya Pemerintah Kelurahan Daya bersama Satkes Denma Koopsud II Makassar memberikan akses nyata dalam memberikan perlindungan bagi masyarakatnya dari Covid-19. Dengan demikian pelaksanaan Vaksinasi Booster kekebalan individu dan komunitas masyarakat dapat tercapai dengan maksimal sehingga Kecamatan Biringkanaya serta Kota Makassar dapat menjadi wilayah zona hijau," tutup Nur Alam, SE lurah Daya. (Rukka)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H