Mohon tunggu...
Imam Muhayat
Imam Muhayat Mohon Tunggu... Dosen - Karakter - Kompetensi - literasi

menyelam jauh ke dasar kedalaman jejak anak pulau

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

HUT ke-5 Mangupura Kabupaten Badung-Bali

13 November 2014   18:25 Diperbarui: 17 Juni 2015   17:53 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kawasan Puspem kabupaten Badung, Bali sesuai dengan kenyataannya mungkin konsep dan penataan perkantorannya termasuk termegah di Indonesia. Kawasannya luas dengan penataan panorama, sanitasi, penghijauan yang apik mengundang kenyamanan untuk melaksanakan tugas se-hari-hari di pusat perkantoran kabupaten Badung, Bali.

Sekadar untuk jalan pagi, olah raga sore hari dengan mengelilingi kawasan tersebut sekali putaran saja sudah cukup menyehatkan badan. Apalagi dapat putar-putar dengan keindahan yang terpantul dari penataan lingkungan dan struktur bangunan serta ornamen Bali sangat memikat bagi yang dapat menyaksikan langsung kawasan tersebut. Banyak tamu-tama dalam rangka kunjungan kerja di kabupaten Badung, Bali merasa takjub, tertarik melihat dari dekat konsep penataan pusat pemerintahan Mangupura ini.

Kompasianer pernah ikut rame-rame dengan para pelajar SMP/SMA/SMK kabupaten Badung dalam rangka acara bersama menanam pohon di kawasan ini. Fungsi pohon sebagai peneduh dan bermanfaat untuk penyimpanan air tanah sebaiknya di setiap sisi lahan kosong yang masih memungkinkan untuk ditanami diharapkan menjadi tradisi memikat di kalangan pelajar.

Dalam rangka memaknai HUT ke-5 Puspem Mangupura kabupaten Badung yang jatuh pada tanggal 16 November 2014 ini panitia HUT banyak menggelar kegiatan sosial di antaranya Bedah Kampung dengan Pandu Gempita sebagai bentuk pelayanan terpadu gerakan peduli masyarakat sejahtera. Momen HUT ke-5 ini juga diwarnai dengan penyerahan bantuan padat karya penyerahan bibit sapi unggul kepada masyarakat miskin.

Kegiatan lain berupa lomba olah raga, pelayanan kesehatan, kepedulian lingkungan, dan ceramah keagamaan. Kompasianer pada 13 November 2014 pukul 08.11 diajak koordinasi dengan sekretaris FKUB, H.A Shoim, S.Ag Kabupaten Badung, juga dikontak langsung dari kantor Puspem yang disampaikan oleh Bu Sukma pada 08. 25 agar dapat mempersiapkan diri dapat menghadiri acara syukuran yang dikaitkan dengan penutupan Festival Seni Budaya Kabupaten Badung yang akan digelar di sekitar Jaba Lingga Bhuwana Kabupaten Badung pada 15 November 2014. Imam Muhayat, Bali, 13 November 2014.

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun