Investasi dalam Sarana dan Prasarana Pendidikan
Diperlukan investasi dalam infrastruktur sekolah, seperti pembangunan gedung sekolah, pengadaan perpustakaan, laboratorium, dan teknologi. Langkah ini akan menciptakan lingkungan yang mendukung pembelajaran yang efektif. 20% APBN yang dialokasikan guna anggaran pendidikan perlu dimaksimalkan untuk hal ini.Â
Negara perlu menjamin tidak ada lagi sekolah-sekolah rusak, dan tidak ada lagi fasilitas penunjang belajar yang rusak. Hal ini guna menunjang minat dan bakat siswa secara maksimal di sekolah. Bagaimana mungkin siswa bisa berprestasi secara maksimal apabila fasilitas penunjang tidak baik?
Peningkatan Kualitas Guru dengan Pelatihan dan Kenaikan Gaji Guru
Pelatihan dan pengembangan guru adalah langkah kunci. Guru perlu mendapatkan pelatihan berkelanjutan untuk meningkatkan keterampilan mengajar dan komitmen terhadap perkembangan siswa. Selain itu, gaji guru perlu ditingkatkan agar kesejahteraan guru menjadi terjamin sehingga dapat lebih fokus dalam mengajar.
Kurikulum yang Relevan dengan Kemajuan Zaman
Pengembangan kurikulum harus selaras dengan kebutuhan masyarakat dan dunia kerja. Dengan demikian, lulusan sekolah akan siap menghadapi tantangan global. Sekolah perlu mengikuti perkembangan tersebut, misalnya bahasa pemrograman, AI, dan pelatihan bisnis perlu dimasukkan ke kurikulum. Selain itu, praktek magang di sekolah perlu ditingkatkan agar siswa mendapatkan pengalaman kerja yang baik.
Menciptakan Lingkungan Sekolah yang AmanÂ
Seringkali sekolah menjadi tempat bagi perundungan, kekerasan seksual, dan intoleransi. Dalam hal ini, semua stakeholders harus menjamin lingkungan sekolah yang aman. Sehingga, perlu sanksi tegas bagi pelaku. Bagaimana mungkin siswa dapat belajar dengan baik apabila sekolah menjadi tempat yang tidak nyaman untuk menuntut ilmu?
Peran Sekolah dalam Membentuk Masa Depan yang Cerah
Sekolah yang berkualitas merupakan investasi jangka panjang bagi suatu negara. Melalui upaya perbaikan sekolah-sekolah, negara dapat menciptakan lingkungan di mana anak-anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal, menjadi generasi terdidik, kreatif, serta berperan aktif dalam perkembangan masyarakat. Dengan peningkatan mutu pendidikan, negara akan memiliki lebih banyak warga yang siap berpartisipasi dalam ekonomi, inovasi, serta perubahan sosial yang akan mendorong negara menuju level yang lebih tinggi.