Mohon tunggu...
Ilyani Sudardjat
Ilyani Sudardjat Mohon Tunggu... Relawan - Biasa saja

"You were born with wings, why prefer to crawl through life?"......- Rumi -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Film Barat yang Paling Berkesan

27 Oktober 2012   00:16 Diperbarui: 24 Juni 2015   22:21 4477
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Emang aku ma suami hobi banget nonton film Barat. Paling tidak, seminggu sekali  selama di Kairo mesti kami nonton deh. Kalau sebelumnya, di Indonesia ya tergantung situasi. Tapi sejak ada film yang menghina Nabi itu, aku gak mau nonton film Barat lagi di bioskop.  Boikot nih ceritanya, hehee. Tetapi masih suka liat di tv kabel beberapa film Barat yang bagus.

Nah, dari sekian banyak film itu, sebenarnya banyak yang bagus banget. Tetapi yang paling bikin kesan mendalam bagiku diantaranya adalah:

1. Shawshank Redemption

Film ini berkisah tentang seorang napi yang dipenjara seumur hidup karena dituduh membunuh istrinya dan selingkuhan istrinya. Padahal napi tersebut, seorang bankir  muda kaya yang sangat cemerlang, bukanlah pembunuhnya. Dia difitnah dengan keji. Tetapi bagaimana sang napi menjalankan kehidupannya di penjara yang mengerikan, Shawshank tersebut, dengan sipir penjara yang luar biasa kejam dan korup diceritakan dengan apik dalam film ini. Film bersetting tahun 1947-an.

Bukan saja dilakoni dengan sabar, bahkan Andi (napi tersbeut, dipernakan oleh Tim Robbins) memberikan pengaruh positif ke penjara, dengan membuat perpustakaan yang bisa dibaca oleh para napi yang lain. Dia juga selalu memotivasi napi yang lain untuk bisa melakukan hal hal yang baik, menghindari tawuran yang tidak perlu.

Dan yang paling mengesankan di film ini adalah bagaimana Andy bisa mengungkapkan korupsi dan kekejaman sang sipir melalui strategi yang pinter banget. Kemudian, dia juga bisa melarikan diri dari penjara tersebut setelah membuat rencana yang matang. Dan sahabatnya, Red (Morgan Freeman) bisa mengikutinya kemudian.

2. Soul Surfer

Film ini berdasarkan kisah nyata,  tentang seorang surfer cewe yang kehilangan tangannya ketika sedang latihan surfing. Dia diserang hiu macan, sehingga tangannya buntung hingga sebahu.  Dan hanya dengan satu tangan, sang surfer bisa bangkit kembali untuk memenangkan kompetisi surfing. Kisah bagaimana dia bangkit dengan satu tangan itu sungguh mengesankan.

3. Beyond Border

Ini film yang mengubah Angelina Jolie, dari artis papan atas yang hobinya bunuh diri (tapi selalu selamat) ma ngedrug, jadi berjiwa sosial. Ya bagaimana tidak, di film ini digambarkan bagaimana penderitaan manusia lain yang demikian mengenaskan. Film yang bersetting di Etiopia ini bercerita tentang seorang perempuan ningrat (Angelina Jolie) yang ikut terlibat di sebuah lembaga kemanusiaan yang dipimpin oleh seorang dokter (Clive Owen) untuk menyelamatkan masyarakat etiopia yang busung lapar, sangat miskin.

4. Syriana

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun