Hangatnya sinar sang surya di pagi hari merasuki hatiku.
Namun mengapa kini ku tak lagi merasakan pagi yang hangat seperti dulu.
dan Malam ini tidak seindah malam-malam dahulu
Perasaaan apa ini yang merasuki hatiku..
Perasaan ini seakan menghentikan denyut nadiku
Perasaan ini seakan menggerogoti tulangku
Perasaan ini seakan menguliti jiwaku
Apakah ini yang dinamakan kegelisahan?
Ataukan perasaanku yang  haus akan kasih sayangmu?
Ah, Aku ingin kau hadir kembali dalam hidupku.
Menjadi kapal bagiku .
Agar kita dapat mengarungi samudera cinta kita.
Andaikan itu terjadi..
Tapi itu semua hanyalah dilema.
Dilema yang tak mungkin dapat kembali.
Dilema yang akan kukubur di dalam hati kecilku.
salam UG
Ilman Ghani
1IA15
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H