Di sore yang menguning
Keliaran mata tertumbuk pada satu titik
Pada dua potret manusia
Yang sedang berlakon menutup hari
Si bocah berpakaian lusuh menyeringai girang
Memamerkan giginya yang tanggal dua biji
Pada sesosok tumpuan hidupnya
Yang berpeluh dengan lusuh
Lantas terdengar pertanyaan,
"Tong, mau makan apa?"
Sambil membenarkan karung di punggung, si bocah berteriak, "Ayam!"
Tulus tanpa pura-pura
Senyum lebar tanpa peduli hati menyembilu
Berdua tertawa saling membalas
Melanjutkan langkah memulung sampah sambil,
Berharap secuil ayam keselip entah di kotak makan yang mana
Ringkas saja Jab, apa yang kau kerjakan dari jabatanmu?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H