Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Sepak bola Argentina

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Meraba Mengapa Hokky Caraka Starter Lawan Brunei

12 Oktober 2023   18:38 Diperbarui: 12 Oktober 2023   18:39 406
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hokky Caraka. (kompas.com/suci rahayu)

Shin Tae-yong memasang Hokky Caraka sebagai starter di laga Indonesia vs Brunei. Laga ini akan berlangsung sebentar lagi, Kamis (12/10/2023) mulai pukul 19.00 WIB. Pertandingan ini adalah leg pertama babak pertama kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kenapa Hokky Caraka yang jadi starter, Kenapa bukan Ramadhan Sananta? Tentu yang tahu alasannya adalah Shin Tae-yong. Tapi saya memberi dugaan mengapa Hokky Caraka jadi starter. Dugaan saya karena Hokky adalah tipikal penyerang yang berpotensi bermain bagus melawan tim yang setara atau lebih bawah dari Indonesia, tentu tanpa meremehkan Brunei.

Hokky lebih sering mampu mencetak gol melawan tim yang sepadan atau di bawah Indonesia. Di AFF U19 tahun lalu, Hokky membuat empat gol. Semua gol itu dibuat di laga melawan Brunei yang jadi tim terlemah di grup. Selain laga itu, Hokky tak mencetak gol.

Di kualifikasi Piala Asia U20 tahun 2023 yang berlangsung di 2022, Hokky mampu membuat tiga gol. Semua gol Hokky tercipta di laga melawan Timor Leste. Selain itu, dia tak mencetak gol.

Saat kualifikasi Piala Asia U23 beberapa waktu lalu, Hokky mampu membuat satu gol saat melawan Taiwan. Sementara saat melawan Turkmenistan, tak ada nama Hokky di papan skor.

Jadi, sepertinya Hokky memang memiliki hoki ketika melawan tim yang lebih lemah. Sekali lagi tanpa meremehkan Brunei yang akan dilawan Indonesia. Sepertinya Hokky juga akan membuat gol melawan Brunei kali ini. Bisa jadi membuat lebih dari satu gol. Kita lihat saja nanti.

Di laga melawan Brunei, Indonesia memainkan empat bek. Seperti biasanya Shin Tae-yong akan memainkan empat bek jika melawan tim yang secara kualitas di bawah Indonesia, sekali lagi tanpa meremehkan Brunei.

Empat pemain belakang adalah Pratama Arhan, Asnawi, Rizky Ridho, Elkan Baggot. Di belakang empat bek ada Nade Argawinata. Di tengah ada tiga pemain yakni Saddil Ramdani, Sandy Walsh, dan Mark Klok. Di depan ada Hokky Caraka, Dendy Sulistyawan, dan Dimas Drajad.

Setelah laga leg pertama, Indonesia akan dijamu Brunei pada 17 Oktober 2023. Pemenang laga ini akan masuk ke babak grup kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Irak, Vietnam, dan Filipina.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun