Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Mengapa Media Vietnam Getol Memberitakan Timnas Indonesia?

30 Juni 2023   06:16 Diperbarui: 30 Juni 2023   07:08 886
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tangkapan layar media Vietnam.(dokpri)

Saya sering baca judul berseliweran media Vietnam membicarakan timnas Indonesia. Apakah itu karena rivalitas sepak bola? Saya menduganya tidak seperti itu.

Media Vietnam memberitakan sepak bola Indonesia, khususnya timnas Indonesia karena mereka paham apa itu uang. Mereka tahu fanatisme suporter pada timnas Indonesia. Mereka tahu berapa jumlah pengguna internet di Indonesia.

Jika media Vietnam itu memberitakan timnas Indonesia, maka viewernya akan bertambah. Tentunya viewer dari Indonesia. Semakin banyak viewer maka mereka bisa dapat duit, kalau di Kompasiana ya k-reward.

Saya kemudian buka thethao247.vn. Dari dua huruf belakang sudah ketahuan bahwa media ini ada di Vietnam. Media ini banyak menulis sepak bola.

Artikel yang trending salah satunya tentang Shin Tae-yong. Bisa dilihat di gambar di atas. Narasinya PSSI Coret Shin Tae-yong dari rencana sebagai pelatih Timnas U17 di Piala Dunia U17.

Kalau berita itu trending, berarti banyak yang baca. Saya meyakini, banyaknya pembaca berita STY di media Vietnam itu datang dari Indonesia. Imbasnya adalah uang.

Kan media Vietnam pakai bahasa Vietnam? Kan sekarang ada google translate, jadi mudah. Media Vietnam ketika buat judul kemungkinan ada kata yang akan membuat viewer Indonesia tertarik.

Misalnya ada kata "Indonesia", "PSSI", "Shin Tae-yong". Itu sudah pasti soal sepak bola Indonesia. Viewer Indonesia pun paham soal itu.

Satu hal yang harus diketahui juga, pengguna internet di Indonesia itu banyak sekali. Itu jadi pasar luar biasa dari media Vietnam.

Jadi ini soal duit. Bukan soal rivalitas, iri, dengki. Saya tak percaya jika pemberitaan media Vietnam dikaitkan dengan murni sepak bola.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun