Argentina berada di grup C Piala Dunia 2022 bersama Polandia, Meksiko, dan Arab Saudi. Skuad Argentina belum diumumkan secara fix.
Menarik untuk mencermati siapa yang akan berada di lini depan Argentina. Jika menengok performa belakangan ini, bisa jadi Lionel Scaloni akan memainkan tiga penyerang di Piala Dunia 2022.
Tiga penyerang yang akan jadi starter kemungkinan adalah mereka yang sedang cukup bagus di klubnya masing-masing. Siapa tiga
penyerang itu? Mungkin saja trio MMA.
Yang pertama tentu saja Lionel Messi. Messi kembali menemukan performa terbaiknya di musim ini. Bersama Paris Saint-Germain (PSG), Messi sudah banyak membuat gol dan assist.
Menurut catatan whoscored, Messi sudah membuat 12 gol dan 14 assist di semua ajang. Ajang itu adalah Liga Prancis, Liga Champions, dan Trophee des Champions.
Performa bagus Messi ini membungkam ledekan banyak pihak di musim lalu. Pada musim pertamanya di PSG, Messi melempem. Dengan performa bagus Messi, tentu dia akan jadi andalan di lini depan Argentina.
Yang kedua mungkin saja Lautaro Martinez. Salah satu alasan kuatnya adalah Lautaro  sudah sering berduet dengan Lionel Messi. Maka kemungkinan dia akan ditaruh di depan.
Lautaro biasanya ditaruh sebagai nomor 9. Di Inter Milan musim ini Lautaro telah membuat delapan gol dan empat assist di semua ajang. Sampai sejauh ini Lautaro adalah topskor Inter Milan di musim 2022/2023.
Lalu siapa yang ketiga? Mungkin saja anak muda Julian Alvarez. Penyerang Manchester City berumur 22 tahun ini memang tenggelam karena performa Erling Haaland.
Padahal, Julian Alvarez cukup bagus di musim debutnya bersama Manchester City. Alvarez telah membuat 7 gol dan dua assist di semua ajang bersama Manchester City.