Mohon tunggu...
Ikhwanul Farissa
Ikhwanul Farissa Mohon Tunggu... Ilmuwan - Officer, Blogger, Conten Creator, Penulis, IT & Data Scientist & Analis, Model Fashion.

"*Indahnya Rembulan, Teriknya Matahari"*

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Sensasi Cinta Bertemu Gadis Macao di Musim Gugur

27 Desember 2017   22:16 Diperbarui: 27 Desember 2017   22:42 538
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Egg Tart yang dipesan Reza (foto dok pri).

"Saya nggak punya waktu lagi untuk menulis," jawabnya.

"Tapi aku yakin suatu saat kau akan punya waktu untuk itu."

"Semoga saja.."

"Jadi gimana kisah dan perjalanannya di Macao?' Tanyaku kemudian.

***

Reza sudah dua kali ke Macao saat ada urusan bisnis bersama papanya di Shanghai. Mereka singgah dulu di Macao untuk beberapa malam atau sepekan, pas saat balik pulang ke Indonensia.

Menurut Reza, shopping adalah salah satu alasan penting kenapa banyak orang ingin berkunjung ke Macao. Namun ia tidak begitu tertarik untuk shooping di Macao, kalau tidak ada sesuatu yang menarik dan tak biasa.

Reza pun memejamkan mata untuk menguak kembali kenangannya di Macao.

"Macao Museum, The Venetian Macao, Nam Van Lake, Senado Square," kata Reza sambil tetap memejamkan matanya. Setelah membuka matanya ia bercerita panjang lebar tentang perjalanannya di Macao. Namun yang menarik bagiku adalah cerita kunjungannya yang kedua ketika Musim Gugur.

Oktober 2016 untuk kedua kalinya Reza berada di Macao. Ia ingat benar hari itu adalah hari pertama musim gugur. Keadaan hawa cerah dan hangat, dengan angin lembut yang meniupkan daun-daun kuning yang berserakan dari pohon-pohon. Namun anehnya jalan-jalan di kota Macao boleh dikatakan sepi saat itu, sehingga papanya berpendapat untuk pulang saja ke Indonesia. Namun Reza merasa udara jadi lebih baik ketika menjelang malam dan ia tidak ingin buru-buru pulang ke Indonesia.

Di waktu itu, Reza bersama papa dan dua rekan bisnisnya menginap di sebuah hotel bintang tiga di kawasan Macao Centro. Minum anggur merah di tempat mereka berkumpul adalah kebiasaan malam yang mengasyikan. Malam itu Reza merasa senang luar biasa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun