Mohon tunggu...
Ike NurBaeti
Ike NurBaeti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Sebelas Maret

hobi menggambar

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kajian Apresiasi Puisi

3 Juni 2023   19:47 Diperbarui: 3 Juni 2023   19:52 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Hakikat Puisi

a. Suminto A. Sayuti

Puisi merupakan pengucapan bahasa yang memperhitungkan adanya aspek-aspek bunyi di dalamnya, yang mengungkapkan pengalaman imajinatif, emosional, dan intelektual penyair yang ditimba dari kehidupan individu dan sosialnya, yang diungkapkan dengan teknik tertentu, sehingga puisi dapat membangkitkan pengalaman tertentu pula dalam diri pembaca atau pendengarnya.

b. Sumardi

Puisi merupakan sebuah karya sastra dengan menggunakan bahasa yang telah didapatkan, dipersingkat serta diberi irama bunyi dan memiliki kata-kata bermakna kiasan atau imajinatif.

c. James

Puisi merupakan ungkapan bahasa yang memiliki kaya serta daya pikat.

Kajian

Menurut KBBI, kajian merupakan hasil mengkaji, analisis, atau telaah. Sedangkan pengkajian adalah proses, cara perbuatan mengkaji, penyelidikan (pelajaran mendalam), penelaahan, analisis, pemeriksaan, penelitian, peninjauan, riset, studi, atau telaah. Orang yang mengkaji disebut sebagai pengkaji.

Kata kajian sendiri memiliki sinonim yaitu kata 'telaah'. Telaah memiliki arti penyelidikan, pemeriksaan, penelitian.

Secara sederhana, kajian dapat diartikan menjadi dua konsep pemahaman yakni pelajaran dan penyelidikan. Pelajaran berarti proses, cara, perbuatan mengkaji, penyelidikan, dan penelaahan. Penyelidikan memiliki kaitan dengan kata penelitian yang berarti kegiatan pengumpulan, pengelolaan, analisis, dan penyajian data yang dilakukan secara sistematis dan objektif untuk memecahkan suatu permasalahan atau menguji suatu teori untuk mengembangkan prinsip umum.

Apresiasi

Apresiasi berasal dari bahasa Latin apresiatio yang berarti mengindahkan atau menghargai. Selain itu adapula pendapat dari beberapa ahli sebagai berikut:

a. Jacob Sumardjo dan Saini K.M 

apresiasi berarti memahami, menikmati, dan menghargai atau menilai.

b. Tengsoe Tjahjono

apresiasi memiliki artis aktivitas menggeluti puisi yang melibatkan unsur pikiran, perasaan, bahkan fisik, melalui langkah-langkah mengenali, menikmati, dan memahami sehingga tumbuh penghargaan terhadap keindahan dan makna yang terkandung dalam puisi.

Bentuk Apresiasi Puisi

a. Langsung

Apresiasi puisi langsung bisa dilakukan dengan cara membaca puisi, mendengarkan puisi yang dibaca atau dideklamasikan baik dalam pertunjukan langsung atau melalui media elektronik.

b. Tidak Langsung

Apresiasi puisi tidak langsung bisa dilakukan dengan cara mempelajari konsep, teori, sejarah, ulasan, yang berhubungan dengan sastra, khususnya puisi.

c. Dokumentasi

Mengumpulkan atau mengadakan koleksi tentang hasil-hasil karya penyair, mengumpulkan buku, artikel, atau pembahasan tentang sastra, khususnya puisi.

d. Kreatif

Menciptakan puisi itu sendiri atau menulis tentang puisi.

Kajian Apresiasi Puisi

Berdasarkan pemaparan materi di atas dapat dipahami bahwa kajian apresiasi puisi adalah telaah atau penyelidikan secara mendalam terhadap puisi secara objektif dengan memperhatikan nilai-nilai atau unsur yang ada dalam puisi baik secara langsung maupun tidak langsung sesuai kebutuhan dan tujuan kajian agar tercipta proses penjiwaan dan penghayatan serta terbentuk kepekaan dan kecintaan terhadap puisi sebagai karya sastra.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun