Mohon tunggu...
Ikbar Raihan Rasyiq
Ikbar Raihan Rasyiq Mohon Tunggu... Mahasiswa - Criminology Student at University of Indonesia

A Student and Writer

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Oklahoma City Bombing: Peristiwa Serangan Terorisme Domestik Paling Mematikan di AS

1 November 2022   13:00 Diperbarui: 1 November 2022   13:04 669
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Reruntuhan Gedung Federal Alfred P. Murrah (ibtimes.co.uk)

FBI juga menyebutkan di dalam situsnya untuk mencari siapa pelaku serangan bom terhadap Gedung Federal Alfred. P. Murrah secara cepat, para agen FBI melakukan 28.000 wawancara, mengambil bukti sebanyak 3 ton, memeriksa 13,2 juta data registrasi hotel, memeriksa 3,1 data tempat penyewaan truk, dan mencari 682 ribu data reservasi penerbangan.

Pada tanggal 20 April, FBI menemukan petunjuk dengan berhasil mengidentifikasi nomor roda belakang truk Ryder yang ikut hancur saat bom diledakan. Nomor tersebut mengarahkan ke sebuah bengkel yang menerima penyewaan truk di Junction City, Kansas. 

Dilansir dari Oklahoma Historical society, selama proses penyelidikan situasi masyarakat saat itu sudah ramai dengan sikap anti-muslim karena adanya pemberitaan dan opini dari media-media yang sembrono menyebutkan bahwa pelakunya adalah dari kelompok teroris Islam. 

Akan tetapi, justru hasil penyelidikan yang dilakukan oleh FBI menyatakan hal lain. Setelah melakukan interogasi terhadap karyawan bengkel di Kansas, FBI membuat ilustrasi gambar pelaku kemudian menunjukan gambar tersebut ke sekitar kota dan tempat hotel. 

Hingga akhirnya, seorang karyawan di salah satu hotel menyebutkan nama terduga pelaku utama yaitu seorang warga Amerika Serikat bernama Timothy McVeigh.

FBI berhasil menangkap McVeigh sekitar 80 mil utara dari Kota Oklahoma atas bantuan dari kepolisian lokal Oklahoma yang melacak plat nomor kendaraannya. Saat ditangkap pun, ditemukan barang bukti berupa senjata api dan bekas bahan kimia yang ada di pakainnya. 

Pada tanggal 21 April McVeigh sudah dilakukan penahanan oleh Biro Peradilan Pidana West Virginia. Di hari yang sama, seorang rekan McVeigh yang ikut membantu dalam serangan bom Bernama Terry Nicholas juga ditangkap di Herington, Kansas. 

Penangkapan lainnya juga dilakukan pada tanggal 8 Agustus 1995 terhadap seorang teman McVeigh bernama Michael Fortier. Dia ditangkap karena mengetahui rencana serangan bom McVeigh sejak 9 bulan sebelum peristiwa terjadi. Bahkan, Fortier juga mempersilahkan McVeigh untuk merakit bom di rumahnya.

Siapa Timothy McVeigh?

Sosok Timothy McVeigh (aetv.com)
Sosok Timothy McVeigh (aetv.com)

Dilansir dari laman History, Timothy McVeigh merupakan seorang warga Amerika Serikat yang lahir pada tanggal 23 April 1968 di Lockport, New York, Amerika Serikat. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun