Jumat 18 Agustus 2023, Mahasiswa Universitas Djuanda (UNIDA) yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) menggelar sosialisasi Inovasi cabai yang berlangsung di Taman Teknologi Pertanian Cigombong, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.
Taman Teknologi Pertanian (TTP) merupakan tempat pelatihan dan budidaya pertanian dan peternakan, yang bekerja sama antara kementerian pertanian Pemda Kabupaten Bogor dan Institut Pertanian Bogor. Taman Teknologi Pertanian Cigombong, merupakan salah satu diantara 22 TTP yang dibangun kementerian pertanian pada tahun 2015 diseluruh Indonesia
Dalam sosialisasi tersebut, mahasiswa UNIDA memberikan informasi dan pemahaman kepada Ibu Rumah Tangga di desa Tugujaya mengenai Inovasi Cabai berupa Bon cabai ikan teri serta pemanfaatan hasil panen beserta cara pengolahannya.
Cabai termasuk komoditas pertanian terbesar didesa Tugujaya, hasilnya melimpah namun warga Tugujaya hanya menjual cabai dengan bentuk utuh tanpa adanya olahan  lebih lanjut, oleh karena itu kita melakukan sosialisasi inovasi cabai ini.
Ikbar Imami Achyari, Ketua kelompok 11 KKN Desa Tugujaya mengatakan, "kegiatan sosialisi ini bertujuan agar masyarakat Desa Tugujaya dapat memanfaatkan hasil panen menjadi bahan pangan olahan lebih lanjut".
Bon cabai ikan teri ini juga dapat dijadikan sebagai bumbu tabur ataupun lauk yang praktis karena memiliki umur simpan yang panjang karena mengalami proses pengeringan melalui metode penjemuran di bawah panas matahari.
"kami berharap dengan sosialisasi ini, masyarakat mendapatkan pengetahuan baru mengenai pemanfaatan hasil panen dan bisa menerapkan serta menjadikan peluang usaha" ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Dosen Pembimbing Lapangan, Perwakilan TTP dan masyarakat setempat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H