Mohon tunggu...
Ika Septi
Ika Septi Mohon Tunggu... Lainnya - Lainnya

Penyuka musik, buku, kuliner, dan film.

Selanjutnya

Tutup

Beauty Artikel Utama

Para Pria, Saatnya Tampil Lebih Fresh dengan Gaya Rambut yang Bakal Ngetren di Tahun 2023 Nanti!

18 Desember 2022   12:56 Diperbarui: 24 Desember 2022   18:00 4764
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gaya rambut pria 2023| Dok YakobchukOlena via Kompas.com

Tahun 2023 sudah di depan mata, saatnya menengok tren gaya rambut pria. Entah mengapa saya suka ngomongin model rambut pria, mungkin karena dulu sempat terkagum-kagum dengan rambut shaggy a la Jon Bon Jovi.

Jadi, daripada ngenes karena gak bisa memiliki rambut seperti vokalis Bon Jovi itu, maka saya mencari cara untuk mengenyahkan rasa tak berdaya dengan menuliskan gaya rambut para pria yang cetar membahana, heuheu.

Sebenarnya tren gaya rambut pria dari tahun ke tahun itu gak banyak berubah dan berputar itu-itu saja. Tahun 2023 nanti, tren model rambut pria digadang-gadang lebih mengarah ke gaya eksperimental dengan pendekatan individual.

Saatnya ganti gaya rambut di tahun 2023 | sumber: dailyrecord.co.uk
Saatnya ganti gaya rambut di tahun 2023 | sumber: dailyrecord.co.uk

Jadi, mau modelnya jungkir-balik dan malang-melintang tetap saja akan terlihat menawan di masing-masing kepala para pria.

Namun demikian, ada beberapa model rambut yang bakal mencuat ke permukaan, tentunya pengaplikasiannya masih dengan pendekatan individual tadi ya.

Oke deh, tanpa pakai acara babibu-tatitu, sebagai orang yang dulu bercita-cita menjadi kapster profesional seperti halnya Om Johnny Andrean yang akhirnya malah sukses dengan donat J. Co-nya, saya mulai pengelanaan tren gaya rambut pria tahun 2023 ini. Jreeennnnng.

Buzz Cut.

Buzz Cut a la David Beckham | sumber: twitter topmenshair
Buzz Cut a la David Beckham | sumber: twitter topmenshair
Bila kalian, kaum pria ingin memperlihatkan aura kejantanan dan kesetrongan di luar otot, kumis, janggut, dan tatapan mata maka potongan rambut buzz cut ini adalah pilihan yang tepat. Gaya rambut ini cocok sekali untuk pria yang suka dengan jurus satset dasdes.

Betapa tidak, potongannya sederhana dengan panjang rambut seragam di seluruh area kepala. Hal ini akan sangat menghemat waktu dalam penataannya, lha wong gak ada yang harus ditata, heuheu.

Military.

Gaya military | sumber: menshaircut.com
Gaya military | sumber: menshaircut.com
Gaya militer ini long-lasting sekali ya, sepertinya di setiap era kita akan selalu menemukan pria-pria yang menonjolkan daerah dahinya. Akan halnya zona atas sampai belakang kepala berpotongan rambut lebih panjang sedangkan area lain dipotong pendek.

Gaya rambut awet muda ini akan kembali menjadi tren di tahun 2023 dan menjadi pilihan bagi para pria bergaya hidup aktif dan yang mengikuti tren mode, ya semacam pria metropolis gitu deh.

Princeton Haircut.

Matt Damon | sumber: macho hairstyles
Matt Damon | sumber: macho hairstyles
Princeton atau dikenal juga dengan "The Ivy League Haircut" merupakan potongan rambut yang sangat stylish dan maskulin serta tidak pernah ketinggalan zaman.

Sebenarnya masih diperdebatkan asal usul dari gaya potongan rambut ini, apakah dari Harvard atau Princenton, namun tinggalkan lah perdebatan itu karena nyatanya model rambut ini akan selalu menjadi tren.

Ya, Princeton selalu relevan dalam setiap era berbekal potongan rambut setebal 3-5 cm di atas kepala sedangkan di bagian samping atas telinga dan belakang dipotong sependek mungkin. Ada sebuah transisi lembut di antara dua zona tersebut.

Potongan ini cocok untuk hampir semua orang kecuali bagi yang memiliki wajah lonjong.

Caesar.

George Clooney | sumber: dailymail.co.uk
George Clooney | sumber: dailymail.co.uk
Sang kaisar Roma bangkit kembali di antara potongan rambut pria tahun 2023 nanti. Ya, gaya rambut Julius Caesar cukup menarik dan akan menjadi pilihan terbaik untuk pria berwajah oval dan berdahi cembung.

Bintang film franchise Ocean's George Clooney merupakan aktor yang kerap tampil dengan gaya rambut sang kaisar musuh abadinya Asterix dan Obelix ini.

Classic.

Beberapa gaya rambut klasik | sumber: menshaircuts
Beberapa gaya rambut klasik | sumber: menshaircuts
Gaya potongan rambut sederhana ini tak pernah ketinggalan zaman, selalu ada dari tahun ke tahun. Bapak-bapak paruh baya biasanya senang dengan gaya rambut abadi ini.

Gaya rambut klasik ini memiliki transisi yang mulus dari satu lapisan rambut ke lapisan rambut lainnya. Panjang rambut berukuran sama, kurang lebih hanya 2 cm saja, dipangkas secara sempurna dan rata dengan simetri potongan rambut yang akurat.

Bob.

Model rambut bob pria | sumber: many de mello pinterest
Model rambut bob pria | sumber: many de mello pinterest
Iyak, tak hanya wanita, ternyata kaum pria pun memiliki gaya potongan rambut bernama "bob" yang bukan tutupoli, eh. 

Lahir di tahun 60-an ketika Woodstock memberi ruang akan cinta dan kedamaian, model bob pria berkembang menjadi semacam pernyataan politik dan mode.
Model bob pria dapat tampil dalam berbagai suasana baik formal atau sebaliknya dan tidak sedikit pun terlihat aneh.

Bob panjang cocok bagi pria yang ingin tampil modis sedangkan untuk pria pemberontak dapat dicoba gaya bob dengan mencukur habis rambut di bagian pelipis.

Undercut.

Nick Jonas | sumber: haircutinspiration
Nick Jonas | sumber: haircutinspiration
Gaya rambut ini bercirikan garis radikal antara rambut panjang dan pendek dengan poni yang asimetris dan rambut bagian atas yang berundak-undak eh berlapis-lapis lalu disisir ke belakang.

Rambut ini cocok untuk pria dengan ke-PD-an tingkat dewa yang memiliki kemauan keras.

Extremely Romantic.

Gaya rambut yang romantis | sumber: hairstylecamp
Gaya rambut yang romantis | sumber: hairstylecamp
Jangan salah, ada juga potongan rambut berjudul romantis abis bagai tampilan pangeran berkuda putih di dongeng-dongeng klasik.

Ya, buat kalian yang memiliki jiwa romantis tinggi, gaya rambut ini sangat disarankan untuk tahun 2023 nanti. Model rambut ini memiliki ciri garis-garis halus dengan visual ringan.

Gradasi dari rambut sedang ke panjang samar terlihat, cocok untuk pria berambut ikal dan pria kreatif. Extremely Romantic memiliki bentuk bagai model bob dengan belahan samping.

Grunge.

Gaya rambut grunge yang acak-acakan | sumber: elijah hewson ellie pinterest
Gaya rambut grunge yang acak-acakan | sumber: elijah hewson ellie pinterest
Dari era 90-an, gaya grunge kembali hadir di tahun 2023 nanti. Ya, dari skena musik yang penuh pemberontakan, grunge telah memengaruhi tren mode di berbagai bidang termasuk gaya rambut.

Potongan rambut grunge merupakan rambut panjang, jarang dicuci, dan acak-acakan. 

Model rambut grunge ini ada banyak macamnya namun pada dasarnya untuk mendapatkan model rambut bergaya grunge, para pria harus mempertahakankan rambut panjang di bagian atas dan pendek di samping.

Crew Cut.

Crew Cut di kepala Jake Gyllenhaal | sumber: demarge
Crew Cut di kepala Jake Gyllenhaal | sumber: demarge
Gaya rambut model cepak ini akan kembali menjadi tren di tahun 2023 nanti. Gaya rambut meruncing yang relatif sederhana ini cocok untuk berbagai bentuk wajah.

Crew cut akan memberikan tampilan wajah yang lebih dewasa, atletis, dan percaya diri. Sangat cocok untuk yang ingin menyeimbangkan antara kepraktisan dan penampilan.

Bowl Cut.

Bowl cut untuk rambut lurus | sumber: manofmany
Bowl cut untuk rambut lurus | sumber: manofmany
Mudah sekali memotong rambut model ini, cukup letakkan mangkok di atas kepala lalu potonglah rambut yang terlihat di bawah mangkok tersebut, heuheu.

Sumber: manofmany
Sumber: manofmany
Eits, tapi jangan salah, gaya rambut mangkok ini bakal tren tahun depan dan menjadi solusi modis non standar yang dapat dicoba oleh pria maupun wanita.

Tak seperti di awal kemunculannya sekitar tahun 80-an, bowl cut tahun 2023 akan memiliki banyak variasi yang dilakukan dengan pendekatan individual.

Potongan rambut ini cocok untuk pria yang berani, kreatif, percaya diri, dan menyukai kepraktisan. Selain sangat nyaman, potongan rambut berbentuk mangkok memberi tampilan elegan.

Gak percaya? Coba deh!

Sekian.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun