Mohon tunggu...
Ika Septi
Ika Septi Mohon Tunggu... Lainnya - Lainnya

Penyuka musik, buku, kuliner, dan film.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Ngebet Ingin Pindah Negara? Coba 4 Tempat Menantang Ini!

9 Agustus 2021   17:30 Diperbarui: 9 Agustus 2021   21:41 815
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : twitter Dita Moechtar

Dari hari ke hari makin banyak saja orang yang ingin pindah dari negeri Indonesia tercinta ini. Para insan itu mengeluh dengan semua hal yang gak berjalan sesuai harapan.  Mereka muak karena  merasa selalu ditindas, didzalimi, digebok, dikepret, diskak, diskut, dan di-di lainnya,  nolep pokoknya lah.  Keluh-kesah tak ada hentinya, caci-maki tak ada usainya,  menghina dan mengolok sudah jadi makanan utama.  Bila sudah begini, waktunya untuk pindah dimensi. Tring!

Sumber : twitter Dita Moechtar
Sumber : twitter Dita Moechtar
Yak, pindah negara mah udah gak zaman, lagian negara mana yang mau menampung orang baperan, pindah dimensi aja biar feel-nya dapet dan lebih memacu adrenalin kamu yang merasa dikacangin di negeri sendiri. Gak usah khawatir dengan transportasi, nanti disediain portalnya oleh si kucing biru berkantong ajaib, Doraemon.

Nah, berikut ada beberapa dunia beda dimensi yang dapat jadi tujuan kamu agar hidupmu isinya gak ngeluh melulu.

1.  Dunia Gorong-gorongnya Kura Kura Ninja.

Ilustrasi : celebritypage
Ilustrasi : celebritypage

Bagi kamu yang merasa hidup sulit di negeri ini, cobalah pindah ke gorong-gorong di Kota Manhattan di mana 4 sekawan kura-kura mutan bernama Donatello, Michaelangelo, Raphael, Leonardo, dan Sensei mereka Master Splinter berdiam.

Ya, di sana kamu gak bakalan jadi orang yang menye-menye lagi karena setiap hari, Master Splinter akan menggeber kamu dengan jurus-jurus ninja setingkat Hattori Hanjo.

Kamu gak bakalan sempat bersilat jari di facebook, bikin thread di twitter, joget-joget tiktokan, apalagi selfie-wefie di akun instagram karena Donatello dengan senang hati akan memblokir sinyal ponsel kamu, Michaelangelo mencekoki kamu dengan makanan hasil eksperimennya yang ancur-ancuran, Leonardo bakal ngasih latihan dasar kepemimpinan dengan habis-habisan, dan Raphael akan membuatmu menjadi pengusir pasukan kecoak setiap hari.

Kamu juga bakal bertempur side by side bareng empat sekawan itu menghadapi para musuh bebuyutan seperti Shredder, Bebop, dan Rocksteady, gimana gak heboh tuh.

Wah, hidup kamu bakal penuh warna ya, dua hari di sana, kamu pasti sudah menjadi manusia setangguh baja.

2.  Dunia Harry Potter.

Ilustrasi : fantastikcanavalar
Ilustrasi : fantastikcanavalar
Nah, bila kamu gak betah hidup digorong-gorong, mengapa gak coba pindah dimensi ke dunianya Harry Potter. Kamu gak perlu nabrak dinding King's Cross Station untuk memasuki peron 9 3/4, pokoknya serahkan semuanya kepada Doraemon.

Menyenangkan bukan bisa berada di dunia sihir yang mau apa-apa tinggal menyebutkan mantra dan menggoyangkan tongkat sihir, prok-prok-prok jadi apa. Namun nyatanya,  gak mudah bagi seorang muggle untuk hidup di sana kecuali kamu sejenius Hermione Granger.

Sebagai siswa Hogwarts, kamu harus mengikuti mata pelajaran sejarah sihir, ramuan, transfigurasi, herbologi, pertahanan terhadap ilmu hitam, pemeliharaan satwa ghaib, arithmancy, rune kuno, ramalan, dan pelajaran terbang. Pelajaran-pelajaran yang lumayan membuat kepala ngebul.

Kamu juga bakal menghadapi Draco Malfoy dan genk-nya yang menyebalkan,  bertemu Nagini yang segede gaban, dijudesin Profesor Snape, disebelin Profesor Umbridge, dan yang pasti bakal papasan dengan Dia yang Namanya Tak Boleh Disebut, hiiyyy!

Sewaktu-waktu kamu bisa kena mantra nyasar yang mematikan seperti sectumsempra, cruciatus, atau avada kedavra.  Belum lagi kamu harus menghadapi dementor dari Azkaban yang berkeliaran mencari buronan. Mahluk yang melayang-layang dengan kostum hitam ini akan menghisap semua kenangan indah dan kebahagiaanmu, yang tertinggal hanyalah kesedihan dan ketakutan.  

Kira-kira kuat berapa hari ya di sana?

3.  Dunia Middle Earth Lord of The Rings.

Ilustrasi : thelotrfandom
Ilustrasi : thelotrfandom
Gak betah juga di Hogwarts dan sekitarnya? Saatnya mempertimbangkan untuk ngacir ke middle earth. Di sana hidup kamu gak bakal dipusingin dengan faham-faham yang gak kamu sukai karena kamu sudah diribetin dengan mata Sauron yang menyala-nyala di Mordor.  Kemana saja kamu melangkah, mata itu pasti mengikuti dan mengawasi apalagi bila kamu menjadi salah satu anggota persaudaraan cincin.

Di dunia yang mana gak ada ojol dan taksol itu membuat kamu harus berjalan kaki kemana-mana sampai membuat betis membesar dan telapak kaki melebar seperti halnya para hobbit. Bila gak mau capek ya naik kuda lah, tapi yakin kamu bisa naik kuda, lha wong kursus naik kuda dan panahan aja cuma sampai niat menggebu-gebu doang.

Nah, selain harus menghadapi kehororan sihir Saruman, kamu juga musti siap menghadapi mahluk-mahluk menyeramkan seperti orcs dan uruk-hai yang nggilani.  Di middle earth hidup kamu bakal sangat dinamis, lari sana lari sini sampai gak bisa mikirin bikin status berisi narasi hitam dan nyebarin berita hoax kesana-kemari.

Satu-satu penghiburan yang kamu dapat adalah memandangi wajah universal-nya Legolas, sang peri.

4.  Desa Konoha.

Ilustrasi : narutopedia
Ilustrasi : narutopedia
Nah, kalau ini kayaknya bakal menjadi tempat yang "hot" bagi kamu karena Konoha adalah desa shinobi yang terletak di negara api.  

Bila cerdas atau berbakat, kamu bakal menguasai beberapa jutsu seperti Taijutsu, Ninjutsu, dan Genjutsu dengan singkat.  Dengan latihan yang lebih keras dari pelatihan anggota Navy SEAL's kamu bisa melahirkan cakra dalam tubuhmu.

Di sana kamu bisa bergabung menjadi pasukan  desa ninja dengan masuk akademi, menjadi genin, chunin, sampai jonin.  Tapi tunggu dulu, untuk meraih itu semua kamu harus ikut ujian  chunin yang sungguh syulit baik tertulis maupun praktik.

Nyontek? Bisa, tapi harus punya metode sendiri, seperti Sasuke yang mencontek dengan menggunakan mata sharingan-nya untuk meniru tulisan kandidat lain.  Jadi urusan contek-mencontek saja harus punya kecerdasan tersendiri ya.

Dalam ujian praktik chunin kamu harus mengerahkan semua kekuatan untuk bertempur dengan kandidat desa lain, eh lagi khusuk-khusuknya mengeluarkan semua cakra dan jutsu masih juga diganggu Orochimaru yang membuat rekan-rekan genin kamu berguguran satu-persatu, horrrooorrr.  Kalau sudah begini, mana bisa kamu hanya rebahan sambil pustang-posting di akun medsos yang kamu benci karena buatan Wahyudi. Saatnya berteriak "Hakai" sambil membabi-buta menyerang Orochimaru sampai tetes darah penghabisan. Heroik bingits kan, bebs!

Satu hal yang paling bikin frustasi tentu saja menyingkap rahasia wajah dibalik masker Kakashi. Dahlah, yang ini mah bikin mati gaya, bisa kepikiran terus sampai berujung depresi.  Seperti halnya Cinta kepada Rangga, kamu hanya bisa berkata  "Kakashi, kamu jahadddd!!"

Gimana, seru kan hidup di Desa Konoha, syukur-syukur kamu bisa menyamai prestasi Naruto menjadi Hokage yang disegani.

Eh, gimana jadi pindah kan?

Sekian.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun