Kecerdasan ini merupakan kemampuan alamiah atau anugerah yang dimiliki orang tertentu. Tapi tanpa stimulasi, potensi ini tidak akan muncul dan terasah. Menyanyi, melakukan gerak berirama, mendengarkan musik, menggambar dengan musik, membuat alat musik merupakan aktivitas yang dapat dilakukan.
Kecerdasan Interpersonal
Sebagai individu sosial, Ananda semua memerlukan kesempatan untuk bergaul, tak hanya dengan keluarga kecil namun juga dengan teman sebaya dan lingkungan sekitarnya.Â
Aktivitas perlu dilakukan melalui menetapkan aturan tingkah laku, memberi kesempatan bertanggung jawab, bersama-sama menyelesaikan konflik, melakukan kegiatan sosial, menghargai perbedaan pendapat.
Kecerdasan Intrapersonal
Anak perlu diberikan ruang untuk merenungi apa yang ada dalam pikirannya. Menciptakan citra diri positif, mengekspresikan diri, mendiskusikan kelebihan dan kelemahan si kecil adalah bagian yang perlu diasah dan dilatih.
Kecerdasan Naturalis
Anak umumnya adalah penikmat alam. Ia tidak mengambil jarak dalam berinteraksi. Mereka belajar dari alam, memperhatikan lingkungan, belajar merawat binatang kesayangan, menanam tanaman, melihat gejala alam. Berikan kesempatan pada si kecil untuk berinteraksi dan mengekspresikan diri.
Mengenali Anak
Secara teoritis, orangtua dapat melihat bahwa setiap anak memiliki kemampuan kognitif dengan tingkat yang berbeda.Â
Untuk itu, orangtua dan guru perlu berkolaborasi menyediakan berbagai kesempatan dan media pendukung untuk pembelajaran. Mempertajam observasi dan melihat kemungkinan potensi minat dan bakat anak.