Mohon tunggu...
Iin Kurniatin
Iin Kurniatin Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Indahnya Negeriku Indonesia

30 Oktober 2018   16:02 Diperbarui: 30 Oktober 2018   16:06 141
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Luasnya alam Indonesia yang indah, membuat negri ini dipenuhi tempat pariwisata yang tiada habisnya. Tempat pariwisata yang tak pernah sepi pengunjung adalah pulau Bali. Bukan hanya wisatawan asing, wisatawan dalam negri pun hilir mudik berkunjung ke pulau dewata. Pantai indah selalu menjadi tujuan utama saat berlibur ke Bali. \

Bahkan yang menjadi daya tarik pulau Bali yaitu, menyelami alam bawah laut yang dipenuhi dengan berbagai macam hewan laut dan terumbu karang. Menjelang sore hari, tak jarang para pengunjung mengabadikan momen indah saat matahari tenggelam.

Berbeda dengan Bali, gunung Bromo adalah gunung api aktif yang berada di Jawa Timur. Para pecinta alam terutama pendaki gunung pastinya sudah tak asing lagi dengan gunung Bromo. 

Biasanya wisatawan yang menaiki puncak gunung akan mendaki dari siang hari, agar tak melewatkan pemandangan indah ketika keesokan harinya, yaitu melihat matahari terbit yang diselimuti gumpalan awan dari ketinggian puncak gunung Bromo. Lelahnya perjalanan panjang saat mendaki, seakan terobati ketika berada dipuncak gunung.

Keindahan Indonesia tak sebatas keindahan alamnya saja. Keindahan flora dan fauna Indonesia juga tak kalah dengan negara lain. Adanya bunga bangkai Raflesia Arnoldi di Bengkulu merupakan keindahan flora unik yang dimiliki Indoneisa. Selain itu di Indonesia terdapat hewan purba yang masih bertahan hidup walaupun terancam punah, yaitu Komodo. 

Komodo salah satu keindahan fauna Indonesia yang berada di pulau Komodo. Pulau Komodo adalah satu-satunya pulau di dunia sebagai habitat alami Komodo.

Itulah sebagian kecil keindahan alam, flora dan fauna yang ada di Indonesia. Bercerita tentang keindahan  Indonesia tak akan pernah ada habisnya. Beribu pulau terhampar luas dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai pulau Rote adalah bukti keindahan yang Tuhan anugerahkan kepada negri tercinta ini. Mari kita jaga dan lestarikan alam yang indah ini, sebagai bukti syukur kepada Tuhan yang Maha Esa.

Luasnya alam Indonesia yang indah, membuat negri ini dipenuhi tempat pariwisata yang tiada habisnya. Tempat pariwisata yang tak pernah sepi pengunjung adalah pulau Bali. Bukan hanya wisatawan asing, wisatawan dalam negri pun hilir mudik berkunjung ke pulau dewata. 

Pantai indah selalu menjadi tujuan utama saat berlibur ke Bali. Bahkan yang menjadi daya tarik pulau Bali yaitu, menyelami alam bawah laut yang dipenuhi dengan berbagai macam hewan laut dan terumbu karang. Menjelang sore hari, tak jarang para pengunjung mengabadikan momen indah saat matahari tenggelam.

Berbeda dengan Bali, gunung Bromo adalah gunung api aktif yang berada di Jawa Timur. Para pecinta alam terutama pendaki gunung pastinya sudah tak asing lagi dengan gunung Bromo. 

Biasanya wisatawan yang menaiki puncak gunung akan mendaki dari siang hari, agar tak melewatkan pemandangan indah ketika keesokan harinya, yaitu melihat matahari terbit yang diselimuti gumpalan awan dari ketinggian puncak gunung Bromo. Lelahnya perjalanan panjang saat mendaki, seakan terobati ketika berada dipuncak gunung.

Keindahan Indonesia tak sebatas keindahan alamnya saja. Keindahan flora dan fauna Indonesia juga tak kalah dengan negara lain. Adanya bunga bangkai Raflesia Arnoldi di Bengkulu merupakan keindahan flora unik yang dimiliki Indoneisa. 

Selain itu di Indonesia terdapat hewan purba yang masih bertahan hidup walaupun terancam punah, yaitu Komodo. Komodo salah satu keindahan fauna Indonesia yang berada di pulau Komodo. Pulau Komodo adalah satu-satunya pulau di dunia sebagai habitat alami Komodo.

 Itulah sebagian kecil keindahan alam, flora dan fauna yang ada di Indonesia. Bercerita tentang keindahan  Indonesia tak akan pernah ada habisnya. Beribu pulau terhampar luas dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai pulau Rote adalah bukti keindahan yang Tuhan anugerahkan kepada negri tercinta ini. Mari kita jaga dan lestarikan alam yang indah ini, sebagai bukti syukur kepada Tuhan yang Maha Esa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun