Mohon tunggu...
Ihsan Maulana
Ihsan Maulana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

.

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Penguatan Jiwa Kewirausahaan Masyarakat Desa Gentan Melalui Pendampingan Pembuatan Business Model Canvas (BMC)

25 Januari 2024   12:00 Diperbarui: 26 Januari 2024   15:11 262
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan Prototype BMC kepada Warga Desa Gentan (dok. pribadi)

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN Tim 1 Universitas Diponegoro 2024 telah memberikan dampak positif bagi masyarakat di Desa Gentan. Dalam program kerja ini, mahasiswa KKN menyadari pentingnya pembuatan Business Model Canvas (BMC) bagi masyarakat desa gentan untuk meningkatkan jiwa kewirausahaan, terutama bagi ibu-ibu karena dapat membantu mencari tambahan penghasilan untuk keluarga. 

Salah satu mahasiswa Tim KKN Universitas Diponegoro melakukan sosialisasi dan pendampingan pembuatan BMC di Desa Gentan. Hal ini didasari oleh temuan tim KKN bahwa masih banyaknya warga yang belum mengonsep secara matang dari usaha yang mereka miliki, dan juga banyaknya kesempatan untuk bekerja sama dengan calon investor melalui BMC. 

Pada Rabu, 24 Januari 2024 telah diadakan sosialisasi mengenai pembuatan BMC di pendopo Balai Desa Gentan. Acara tersebut dipandu oleh Ibu Yuni selaku Bidan Desa mewakili perangkat desa. Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman kepada para pelaku usaha maupun calon pengusaha tentang prosedur dan manfaat dari pembuatan Business Model Canvas. Acara ini dihadiri oleh ibu-ibu warga Desa Gentan. 

Rangkaian acara sosialisasi ini diawali dengan pembukaan, pengenalan mahasiswa, penjelasan arti BMC, pemaparan manfaat BMC, dan praktik pembuatan BMC. Setelah itu diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan prototipe BMC kepada warga Desa Gentan. Harapannya setelah diadakan pendampingan ini, masyarakat Desa Gentan mempunyai jiwa wirausaha yang lebih kuat dan mandiri secara finansial.

Penjelasan BMC (dok. pribadi)
Penjelasan BMC (dok. pribadi)

Foto Bersama Warga Desa Gentan (dok. pribadi)
Foto Bersama Warga Desa Gentan (dok. pribadi)

Penulis: Ihsan Maulana / 12020220130085 / Ekonomi Islam, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Diponegoro
DPL: Drs. Hartono, M.T.
Lokasi KKN: Desa Gentan, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun