Di area pelabuhan ini banyak sekali terdapat restoran dan bar tempat dimana orang-orang menikmati waktu bersantai sambil minum dan makan malam. Tempat dengan pemandangan sangat bagus sekali karena dari sini kita bisa melihat kapal-kapal pesiar berlabuh yang membawa orang-orang untuk cruising ke Alaska.Â
Atau dari tempat ini kita juga bisa menyewa Seaplane sejenis pesawat kecil yang bisa take off dan landing di air, untuk terbang mengelilingi kota Vancouver, tentu saja harganya tidaklah murah.
Di sini masih ada salah satu bangunan ikonik lainnya yaitu monumen tempat penyalaan api olimpiade musim dingin. Di mana pada tahun 2010 yang lalu diselenggarakan di kota Vancouver ini tepatnya di Whistler Mountain di sebelah Utara kota Vancouver.Â
Jadi kita bisa berfoto di sini dengan latar belakang monumen olimpiade atau dengan latar belakang pelabuhan yang di seberangnya terlihat deretan pegunungan salju yang sangat indah.
6. Jalan-jalan di Taman Stanley Park
Stanley Park adalah sebuah taman kota yang sangat indah yang terletak sangat dekat dengan Downtown Vancouver. Kita bisa berjalan kaki dari Coal Harbour hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit saja.Â
Sepanjang jalan menuju Stanley Park ini, kita akan disuguhkan dengan pemandangan yang sangat indah dengan kapal-kapal layar dan berbagai jenis speedboat yang berlabuh di perairan pelabuhan tersebut juga taman-taman dengan bunga dan daun warna-warni yang bisa kita nikmati apalagi pada saat musim semi tiba.
Stanley Park merupakan salah satu taman kota terbaik dan terluas di negara bagian British Columbia ini. Memiliki luas sekitar 400 hektar dengan dikelilingi pemandangan sungai dan pegunungan serta hamparan pepohonan Maple khas Kanada yang memiliki daun warna warni yang indah tergantung pada musimnya.
Di Stanley Park ini juga cukup banyak berdiri monumen patung-patung kayu yang menggambarkan peninggalan penduduk asli orang Indian atau penduduk yang pertama kali menghuni daratan Vancouver ini, hampir mirip dengan orang-orang Aborigin di Australia.
7. Menikmati Sunset di English Bay Beach
Pantai English Bay merupakan salah satu pantai yang sangat populer di kota Vancouver ini. Letaknya di sebelah Barat Downtown Vancouver dan tidak terlalu jauh dari Stanley Park.Â
Biasanya pada musim panas yang berlangsung sekitar bulan Juli hingga September, orang-orang di kota Vancouver ini sangat senang menghabiskan waktu sorenya untuk berjemur dan berenang di pantai, setelah mereka bisa menikmati makan dan minum di bar-bar atau restoran-restoran yang banyak berdiri di sepanjang pantai English Bay ini.