Kita harus membangun awareness pada calon-calon mahasiswa. Bahwa merantau adalah sebuah proses pendewasaan yang baik. Bahwa UI bukan kampus milik ‘orang kaya’ saja. Bahwa memilih UI di jalur masuk kuliah bukanlah harapan semu semata. Bahwa melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi adalah hal yang penting.
Akhirnya, penulis pun tergerak untuk melakukan kontribusi. Ya, lewat sebuah wadah yang bernama URBAN UI. Agar setidaknya penulis dapat membuat perubahan dengan mencerdaskan dan meluruskan stereotype calon-calon mahasiswa di Bandung tentang UI, pandangan tentang merantau, serta pandangan tentang perguruan tinggi secara umum.
DAFTAR PUSTAKA
Rini, E. S. (2012). Hubungan Tingkat Pendidikan Orang tua dan Prestasi Belajar Siswa dengan Minat Siswa Melanjutkan Studi ke Perguruan Tinggi Pada Siswa Kelas XI Sma Negeri 1 Kalasan Tahun Ajaran 2011/2012. Kajian Pendidikan Akuntansi Indonesia, 1(2).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H