Mohon tunggu...
Aidiem
Aidiem Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Apa Bedanya Web Developer dan Web Desainer?

27 Maret 2019   11:19 Diperbarui: 27 Maret 2019   11:39 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Taukah Anda apa itu Web Developer dan Web Desainer? Sekilas keduanya tampak sama dan bisa jadi saling berhubungan dengan web. Namun, Anda harus mengetahui bahwa Web Developer dan Web Desainer itu "BERBEDA"! Di dunia teknologi yang semakin berkembang, dibutuhkan media online sebagai sarana pemasaran agar perusahaan dapat terus hidup tidak tergerus oleh zaman. 

Hal ini, membuat website sangat diminati di kalangan pengusaha untuk meningkatkan penjualan baik produk maupun jasa dari perusahaan mereka. Namun, ternyata kebanyakan dari kita memiliki pengertian yang salah arah mengenai pebedaan dari Web Developer dengan Web Desainer. Apa sebenarnya perbedaan kedua hal tersebut?

Web Developer

Web Developer adalah seseorang yang membuat aplikasi berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman. Tugasnya adalah men-develop suatu website. 

Tugas "membangun" ini memiliki banyak tugas-tugas turunan, mulai dari menjadi penghubung antara semua sumber daya dalam pembuatan website, pembuatan database, mengatur domain, membuat tampilan website dinamis, hingga mengatur cara pengunjung berinteraksi dengan berbagai elemen yang ada di dalam website  dan masih banyak lagi tugas seorang Web Developer. 

Tugas Web Developer dikatakan selesai apabila elemen-elemen yang dibutuhkan telah selesai dibuat dan siap dipakai, serta tidak bermasalah saat digunakan.

Seorang Web Developer tidak memikirkan tampilan website. Lalu, siapa yang membuat tampilan website Anda menarik? Bukankah website yang mudah digunakan oleh user dan nyaman dipandang, akan membuat para pengunjung kembali mengunjungi website Anda? Seseorang yang mendesain web Anda menarik dan nyaman merupakan tugas Web Desainer.

Web Desainer

Website yang mudah digunakan oleh user dan nyaman, pasti pengunjung betah untuk mengunjungi situs Anda. Bahkan, mereka kembali lagi dikesempatan selanjutnya. 

Maka dari itu, seorang Web Desainer tidak hanya bertugas untuk memperindah situs website Anda. Namun, juga untuk mendesain setiap elemen pada website dapat memenuhi kebutuhan fungsional dengan tetap memberikan kemudahan dan kenyaman kepada penggunanya. 

Maka, tugas web desainer adalah untuk memaksimalkan tampilan atau user interface pada website Anda, dalam rangka meningkatkan pengalaman positif pengunjung ketika menggunakannya, biasa disebut user experience.

Web desainer akan memastikan, bahwa website Anda ramah digunakan oleh semua kalangan pengunjung website Anda. Mereka akan bekerja bersama gambar-gambar visual, warna, video, animasi, dan lebih ke multimedia. Web desainer itu seperti fashion yang akan mengikuti perkembangan zaman. 

Meskipun elemen-elemen esensial didalamnya memiliki kesamaan pola. Namun perkembangan teknologi mendorong kita untuk selalu up to date dan menyesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan pasar. Terdapat banyak trend yang baru, dan ada pula pengulangan dari beberapa tahun sebelumnya.

Lalu, Apakah Anda sudah memahami perbedaan keduanya?

Dilihat keduanya berbeda, karena mereka memiliki tugas yang berbeda. Web Developer akan membangun suatu aplikasi berbasis website baik kebutuhan fungsional maupun kebutuhan non fungsional. Web Desainer akan mengacu pada tampilan user interface dan kreatifitas dalam mengikuti fashion perkembangan zaman.

Maka, untuk memaksimalkan proses perancangan desain dan membuat website, dibutuhkan tim profesional dibidangnya untuk membantu Anda dalam membangun website Anda. 

Karenanya, dalam membangun website yang profesional, harus ada seseorang yang mengerti sistem dan perancangan user interface dan user experience yang mengikuti perkembangan teknologi agar dapat menyesuaikan perkembangan zaman. 

Agar website Anda mudah dicari, selalu diminati dan akan dikunjungi lagi oleh mereka yang membutuhkan baik itu produk maupun jasa perusahaan Anda. Dengan begitu Anda dapat menghadapi tantangan dan permasalahan serta mampu bersaing secara global.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun