Ohiya, selain Box2Box Football Podcast, ada juga siniar Retropus--masih di bawah naungan Box2Box Media Network--yang juga membahas sepak bola.
Asumsi Bersuara
Masih dari Box2Box Media Network. Tapi, bukan seputar olahraga, melainkan soal isu-isu besar dan hangat. Mulai dari soal politik, ekonomi, kesehatan, hingga hubungan internasional. Semuanya dibahas di sini.
Asumsi Bersuara banyak membahas topik-topik cukup berat namun dikemas sederhana dengan bahasa yang ringan.
Siniar ini, menurut penulis, juga cocok didengerin buat mahasiswa/i penempuh pendidikan sosial politik, hukum, atau hubungan internasional.
Ceritanya Interview
Siniar selanjutnya adalah Ceritanya Interview. Konten dari siniar ini cukup menarik, terutama buat kamu yang kepengin tahu seluk-beluk dunia kerja.
Dipandu oleh seorang Recruiter dan seorang Headhunters, siniar Ceritanya Interview ngasih banyak banget masukan dan tips-tips yang bermanfaat. Terutama buat kamu yang ingin melamar kerja. Atau kepingin bagaimana caranya supaya CV kamu dilirik HRD.
Gimana, Penasaran? Langsung saja dengerin Ceritanya Interview!
Apa Kata Tempo dan Podcast Wisnu Prasetya
Dua saluran siniar ini berbeda ya, tapi dari satu bidang, yakni media.
Siniar pertama, Apa Kata Tempo, adalah siniar milik media Tempo. Pembahasan dalam siniar ini tak lebih seputar ulasan majalah Tempo. Mulai dari soal opini hingga berita utamanya.
Jadi, misal kamu ingin membeli majalah Tempo namun ingin lebih dulu tahu topik atau isu apa saja yang dibahas di dalamnya, kamu bisa dengerin ini.
Sementara Podcast Wisnu Prasetya, lebih kepada pembahasan kajian seputar media. Misalnya, di salah satu episode yang pernah penulis simak adalah bagaimana Wisnu membahas seputar koran kuning di Indonesia berdasarkan penelitian.
Pembaca sudah tahu, kan, apa itu korang kuning. Di Indonesia juga ada lho, yakni Pos Kota. Pertanyaannya, mengapa Pos Kota tergolong ke dalam koran kuning?