c. Kebersihan Lingkungan ( Khususnya Toilet)
Dalam hal kebersihan lingkungan maka warga SMAS PGRI Bantimurung walaupun secara sederhana juga melakukan kebersihan setiap hari baik kepala sekolah, guru maupun siswa.Â
Khusus untuk toilet karena jumlah warga hanya sekitar 70 orang maka hanya memiliki 1 toilet. Hal ini karena keterbatasan dana sekolah. insya ALLAH jika ada rejeki akan kami tambah sesuai ketentuan. Â alkhamdulillah air PDAM selalu lancar. Karena itu maka cukup tersedia air sehingga toliet cukup bersih.
d. Literasi Kitab Suci.
Di SMAS PGRI Bantimurunng saat ini hampir semua beragama Islam jadi setiap pagi sebelum mulai aktifitas maka warga melakukan kegiatan literasi. Begitu hadir di sekolah/kantor langsung literasi seperti gambar berikut ini :
Demikian sekedar info dari sekolah kami SMAS PGRI Bantimurung, kami yakin sekolah yang lain di tempatnya para pembaca yang budiman juga melakukan hal serupa dan bahkan mungkin lebih baik lagi. (Maros, 27 Agustus 2022.. Ibnu Muslim)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H