Mohon tunggu...
Mahéng
Mahéng Mohon Tunggu... Penulis - Author

Hidup adalah perpaduan cinta, tawa, dan luka. Menulis menjadi cara terbaik untuk merangkai ketiganya.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Berkumpul di Tenda Daun, Tempat Hangout Instagrammable di Solo

24 Juni 2023   20:33 Diperbarui: 24 Juni 2023   20:37 714
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Berkumpul di Tenda Daun, Tempat Hangout Instagrammable di Solo. Foto: Dokumentasi Maheng

Jika tidak salah, Ziba berasal dari kata Persia yang berarti "cantik."

"Maheng, di mana?" 

"Aku di Masjid Stasiun," jawab saya.

Ziba dan Aris sudah menunggu kami. Saya pertama kali bertemu Aris pada Senin, 30 Mei 2022.  

Dia memandu kami saat kami menjelajahi kota Surakarta, mengunjungi tempat-tempat unik seperti Galeri Abhipraya dan Candi Cetho yang megah, yang terletak di ketinggian 1496 meter di atas permukaan laut di Gumeng, Kecamatan Jenawi, Kabupaten Karanganyar.  

Setelah pertemuan yang tak terlupakan itu, saya tidak memiliki kesempatan untuk bertemu Aris lagi karena dia pergi bekerja ke Eropa.

Di sisi lain, saya Ziba bertemu beberapa kali. Kami bahkan sempat main-main  ke Pantai Ngerumput di kaki Bukit Kosakora.  

Kali ini, kami tidak memilih pantai sebagai tempat meet up. Kami menuju Cafe Tenda Daun berdasarkan rekomendasi teman saya, Napoleon yang beberapa waktu bertemu saya di Cafe Kokambar. Untuk Tenda Daun sendiri, ini kali pertama saya ke kafe ini.

Berbeda dengan tempat nongkrong yang biasanya berada di pinggir jalan atau di daerah persawahan yang segar, Tenda Daun berbeda.

Tempat nongkrong yang Instagrammable ini terletak di daerah pemukiman padat, sehingga lokasinya dapat membingungkan pengunjung, termasuk Aris, notabenenya tinggal di Surakarta.   

Jadi kami harus mengandalkan Google Maps untuk petunjuk. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun