Series WANDAVISION sebagai pelepas rindu para pecinta Marvel setelah pengunduran film solo Black Widow akibat pandemi COVID-19 menjadi pembuka fase keempat untuk kelanjutan franchise Marvel Cinematic Universe. Kerenya, cerita yang diberikan Marvel Studios dalam series WANDAVISION masih keterkaitan dengan film AVENGERS : INFINITY WAR. Series yang tayang di platform streaming Disney+ memiliki 9 episode, yang tiap episodenya memiliki teka-teki yang membuat kita menebak-nebak apa yang selanjutnya akan terjadi dalam film franchise Marvel Cinematic Universe.
Pemikat penonton yang disajikan dalam series WANDAVISION adalah bagaimana jalannya cerita cinta superhero Wanda dan Vision. Di film AVENGERS : INFINITY WAR sebelumnya karakter Vision yang sudah dikisahkan mati karena diambil mind stone dari kepalanya oleh Thanos namun diseries ini bisa hidup kembali. Hal menarik lainya dalam film layar lebar sebelumnya karaketer Wanda dan Vision yang tak banyak diberikan ruang gerak untuk penonton mengenal lebih jauh tentang kedua sosok karakter ini menjadi magnet tersendiri bagi penggemarnya. Kebebasan yang diberikan Marvel Studios kepada setiap sutradaranya yang boleh membuat alur yang berbeda dari komiknya menjadi pemikat juga bagi para pecinta komik Marvel.
- Sitkom Kisah Cinta Wanda dan Vision
Sitkom dari era 50-an yang setiap episode menjadi pewarna dan hal baru di garapan Marvel Studios. Sitkom yang disajikan juga terdapat iklan komersil yang menghiasi walaupun fiktif. Konsep yang diberikan ini memang sengaja dilakukan oleh Wanda yang memulai membangun keluarga bersama Vision dipinggiran kota kecil Westview untuk mengenang masalalu Wanda yang sangat suka menonton sitkom pada masa kecilnya. Sitkom yang disajikan menjadi gambaran era sitkom hitam-putih yang dari masa ke masa berubah menjadi bewarna.
Episode pemula yang hitam dan putih membuat penonton menjadi penasaran mau dibawa kemana arah jalannya cerita series superhero garapan Marvel Studios ini. Hitam dan putih yang digambarkan dalm episode awal ini membuat para penonton menebak bahwa ini adalah menjadi kisah masa lalu Wanada bersama Vision. Namun pada nyatanya ini merupakan kisah keberlanjutan dari AVENGERS : INFINITY WAR setelah Thanos mengambil mind stone di kepala Vision.
- Vision Hidup Kembali
Diepisode lain Vison yang seharusnya sudah mati namun dapat hidup kembali dengan realitas lain buatan Wanda yang membuat Vision tidak pernah mengalami kematian. Kekuatan yang dimiliki Wanda membuat realitas dengan menjadi pasangan yang seperti biasa dengan tetangga yang bertingkah sangat baik kepada Wanda dan Vision.
Monica Rambeau yang telah kembali setelah lima tahun karena jentikan jari Thanos berusaha membantu Wanda yang masih belum bisa melupakan Vision dari kematiannya. Ia yang bekerja di S.W.O.R.D diberi tugas untuk berusaha menyelidiki hilangnya kota Westview dan seisinya. Namun ketika penyelidikan itu dilakukan Monica tertarik kedalam realitas buatan wanda sehingga ikut menjadi karakter yang termanipulasi oleh wanda.
- Cerita Tidak Biasa
Jalan cerita yang diberikan Matt Shakman sebagai pengarah film WANDAVISION menjadi sangat menarik karena paduan Sitkom yang diberikan mengikuti gaya Matt Shakman yang sudah tidak diragukan lagi dalam setiap film yang ditanganinya. Kebebasan yang diberikan Marvel kepada setiap sutradara juga menjadi celah yang bagus untuk mengeksekusi ide yang di miliki si sutradara.
Hal ini membuat WANDAVISION berhasil menjadi penarik minat penonton karena series yang disajikan menjadi fresh. Cerita yang disajikan juga tidak meninggalkan jati diri dari setiap karakter yang ada. Tidak lupa pula Marvel selalu memberikan easter egg yang selalu menjadi sumber penasaran untuk membuat para fans menerka-nerka apa jalan cerita atau film berikutnya yang akan datang dalam Marvel Cinematic Universe.
- Sinematografi Layar Lebar
Garapan series pertama Marvel Studios yang diberikan menjadi awal baru dalam fase keempat ini. Series dengan pendanaan dan eksekusi layar lebar menjadikan series WANDAVISION menjadi ciamik untuk dinikmati. Dalam setiap episodenya Marvel memberikan sajian Sinematografi yang memanjakan mata untuk dinikamati.
Eksekusi yang dilakukan marvel yang tidak diragukan dalam Sinematografinya menjadi nilai plus setiap film garapannya. Efek kekuatan yang disajikan juga menjadi magnet penarik juga karena efek yang disajikan sangat terlihat seperti nyata, karena CGI yang dibuat menjadi keren dan pemikat yang keren.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H