Dalam Kegiatan ini para dosen Universitas Pamulang sebagai pemateri dan mahasiswa mendokumentasikan kegiatan yang berlangsung. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan di sekolah SDI Al-Husain ini dapat dilihat sangat positif, kegiatan dosen dan mahasiswa ini memberikan pengetahuan yang sangat detail terkait sistem informasi dari perihal dasar sistem informasi sampai dengan teknis pada sistem informasi tersebut.
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan di Sekolah Dasar Islam ini berjalan dengan lancar dan aman karena menerapkan protokol kesehatan, semua peserta dan dosen menggunakan masker dan sudah membersikan tangan dengan mencuci tangan sebelum masuk keruangan.
Pengabdian kepada Mayarakat dengan judul Sosialisasi Dan Pelatihan Dalam Menerapkan Sistem Informasi Sekolah Guna Menjangkau Para Calon Siswa/i Baru Di SDI AL-Husain sudah selesai dilakukan. Besar harapan Team PKM Unpam agar Sekolah Dasar Islam Al-Husain dapat berkembang dan dapat bersaing dengan sekolah lainnya dengan meningkatkan kualitas dan fasilitas yang akan di informasikan lewat sistem informasi.
Berikut video kegiatan PKM ini:
Demikian penulisan ini yang membahas terkait pengabdian kepada masyarakat dan Sistem Informasi, semoga dari artikel ini terdapat kandungan pengetahuan yang bermanfaat dan dapat di contoh atau di praktikan terkait dengan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang membahas tentang sistem informasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H