Mohon tunggu...
Husni Cahya Gumilar
Husni Cahya Gumilar Mohon Tunggu... Guru - Bukan Penulis

Ngotok ngowo di desa.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Mendakilah Selama Sehat Masih Dikandung Badan

1 September 2016   14:43 Diperbarui: 11 September 2016   10:56 179
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gunung Rinjani Pulau Lombok

Memiliki tubuh sehat dan kuat tidak harus pintar. Pun untuk hidup senang tak selalu harus banyak uang. Saya punya tips sederhana untuk menjaga hidup agar tetap sehat dan senang tanpa harus keluar banyak uang.

Mendaki Gunung

Mendakilah selama sehat masih dikandung badan. Kenapa harus mendaki? Karena mendaki adalah salah satu olahraga paling sportif dan menyenangkan. Mendaki gunung dapat membuat tubuh kita sehat dan kuat serta pikiran senang. Betapa tidak karena untuk mencapai puncak gunung butuh pengorbanan fisik dan kekompakan tim. Hebatnya, setiba di puncak gunung rasa manja dan lelah sirna seketika terbayar lunas oleh keindahan alam yang menakjubkan. Ada rasa bahagia yang tak ternilai saat kita mampu menaklukkan medan terjal dan menjejakkan kaki di atap-atap nusantara.

Gunung Rinjani Pulau Lombok
Gunung Rinjani Pulau Lombok
Hamparan awan tebal laksana samudera di bawah kaki dan panorama matahari terbit dalam genggaman serta hawa sejuk yang menembus hingga ke tulang akan memanjakan Anda saat berada di puncak gunung. Tak ada warung dan penjaja makanan, sehingga pola makan pun bisa diatur.

Manfaat Mendaki Gunung 

Mendaki gunung bukanlah olahraga ekstrem, mendaki adalah olahraga yang bisa dilakukan siapa saja. Ada banyak gunung yang dibuka untuk pendaki umum termasuk pemula dan anak-anak. Mendaki dapat menumbuhkan sikap berani, percaya diri, setia kawan, sportif, cinta alam, rela menolong tanpa pamrih dan menjaga tubuh agar tetap sehat serta dapat membuang rasa penat. Tubuh dan pikiran akan kembali fresh seperti pepatah mengatakan "Mens Sana in Corpore Sano" (dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat).

Puncak Gunung Rinjani Pulau Lombok
Puncak Gunung Rinjani Pulau Lombok
Mendaki tidak hanya melatih ketahanan fisik, namun juga mendidik hati dan menempa jiwa dalam suasana bahagia. Soe Hok Gie pernah menulis sebuah catatan "Kami jelaskan apa sebenarnya tujuan kami. Kami katakan bahwa kami adalah manusia-manusia yang tidak percaya pada slogan. Patriotisme tidak mungkin tumbuh dari hipokrisi dan slogan-slogan. Seseorang hanya dapat mencintai sesuatu secara sehat kalau ia mengenal obyeknya. Dan mencintai tanah air Indonesia dapat ditumbuhkan dengan mengenal Indonesia bersama rakyatnya dari dekat. Pertumbuhan jiwa yang sehat dari pemuda harus berarti pula pertumbuhan fisik yang sehat. Karena itulah kami naik gunung.” 

Henry Dunant pun pernah mengatakan "Sebuah negara tidak akan kekurangan sosok pemimpin jika generasi mudanya sering berpetualang di hutan, gunung dan lautan".

Gunung Papandayan Garut
Gunung Papandayan Garut
Manfaat Mendaki Gunung Bagi Kesehatan

Selain manfaat yang telah disebutkan di atas, hobi mendaki ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

1. Memperkuat jantung dan paru-paru

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun