Mohon tunggu...
Akhmad Husaini
Akhmad Husaini Mohon Tunggu... Administrasi - Ditakdirkan tinggal di Selatan : Desa Angkinang Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Memiliki kesenangan jalan-jalan, membaca, dan menulis.

Terus menuliskan sesuatu yang terlintas, dengan pantas, tanpa batas.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Malam Nisfu Sya'ban di Hangkinang

29 Maret 2021   06:38 Diperbarui: 29 Maret 2021   06:39 153
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ahad (28/03/2021) malam di Langgar Al Kautsar RT 1 Desa Angkinang Selatan, Kecamatan Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), dilaksanakan malam peribadatan Nisfu Sya'ban. Diikuti oleh warga Jiran Langgar Al Kautsar dan sekitarnya, baik anak-anak, remaja, dewasa maupun orang tua, laki-laki atau perempuan.

Mereka memadati ruang Langgar Al Kautsar, saking banyaknya jamaah yang hadir, terpaksa ada yang mengikuti kegiatan di luar Langgar. Mungkin ini akumulasi, karena tahun lalu malam peribadatan Nisfu Sya'ban, tidak digelar secara besar, akibat pandemi Covid-19.

Acara diawali dengan shalat Maghrib berjamaah yang dipimpin Imam Ustadz Syamlan dari Padang Batung. Dilanjutkan dengan Shalat Hajat, Pembacaan Surah Yasin sebanyak tiga kali.

Lalu Shalat Sunat Tasbih sebanyak empat rakaat dengan dua kali salam. Setelah itu shalat Isya berjamaah. Lalu badua salamat, diawali dengan do'a dipimpin Ustadz Syamlan, dan Do'a Selamat oleh H Mastur.

Jamaah kemudian disuguhi konsumsi yang sudah disiapkan oleh pengelola Langgar Al Kautsar, dibantu anggota PMK Al Kautsar, konsumsi dibelikan dari dana sumbangan warga beberapa hari lalu. Ada sajian berupa nasi bungkus, lamang bahintalu jaruk serta agar-agar. Panitia minta maaf dan minta Ridha, apabila ada warga yang tak kebagian konsumsi tersebut.

Lewat momentum Nisfu Sya'ban sebagai sarana untuk memperbanyak amal ibadah, selain itu sebagai ajang silaturrahmi antar warga Jiran Langgar Al Kautsar. Kegiatan seperti ini sudah menjadi tradisi tahunan warga Hangkinang sejak dulu.

Pada siangnya warga menunaikan ibadah puasa sunat Nisfu Sya'ban. Juga membaca amalan-amalan yang sudah diajarkan para Tuan Guru. Diantara keutamaan bulan Sya'ban dengan memperbanyak membaca shalawat Nabi Muhammad SAW. (ahu)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun