Surabaya -- Banyak aplikasi menjadi booming di masa pandemi Covid-19. Berlakunya social distancing membuat fungsi aplikasi online naik. Untuk pembelajaran online contohnya, Microsoft Office 365 termasuk mulai banyak digunakan.
Beberapa sekolah Yayasan Tarakanita juga menggunakan Microsoft Office 365. Untuk dapat menggunakannya secara optimal, Yayasan Tarakanita terkhusus Wilayah Surabaya mengadakan Hari Studi Guru (HSG) pada hari Sabtu (13/02/2021) dan dihadiri oleh semua guru dari delapan unit sekolah Tarakanita yang ada di Surabaya.
Sebanyak lebih dari 130 peserta hadir melalui telekonferensi Zoom. Nara sumbernya sudah sangat ahli di bidang IT, yakni Unggul Anor Lenggono. Unggul, sapaan akrabnya, bekerja sebagai Product Development for Education di Diginusa-Gramedia Surabaya.
Kiprah pria kelahiran Wonogiri, 7 Februari 1971 tersebut sudah sangat banyak di bidang IT, di antaranya pengembangan kurikulum robotika, sebagai trainer pembuatan sumber belajar digital, trainer google sheet education, dan tim penguji multimedia di beberapa SMK di Surabaya.
"HSG sudah menginjak tahun yang kelima. Apa yg sudah kita capai dan kita dapatkan? Tentu sudah sangat banyak," ujar Shita Sophianingreki (Kepala SMA Santo Carolus) sebagai moderator mengajak semua peserta untuk merefleksikan HSG yang sudah berjalan lima tahun.
Suster Yudith M. Maryani, CB, menyampaikan pengantar, "Sebelum pandemi kita sudah melaksanakan, sekarang pandemi juga PJJ Online menggunakan Microsoft Office 365. Nanti setelah pandemi bukan berarti tidak dipakai, tetapi tetap bisa memanfaatkan materi yang didapat hari ini."
"Office 365 tidak hanya digunakan dalam bisnis, tetapi sekarang juga dikembangkan ke pendidikan sekolah. Untuk itu ada tiga lisensi dalam Microsoft 365 ini, yakni bisnis, sekolah, dan pribadi," terang Unggul di awal materinya.
Mengapa disebut 365? Unggul menjelaskan dari sisi lisensi selama satu tahun, satu tahun ada 365 hari. Itulah alasan dinamakannya Microsoft Office 365.
Microsoft Office 365 adalah software atau aplikasi penunjang produktivitas kerja yang sepenuhnya menggunakan teknologi berbasis cloud. Lebih lanjut, Unggul mengemukakan beberapa keunggulan Office 365 ini, yakni AI (Artificial Intellegence), template, dan konten yang beragam.
Komponen utama Microsoft 365 sendiri tidak hanya Microsoft Office, melainkan juga Exchange Online, Share Point Online, dan Lync Online.
Sementara aplikasi lainnya layanan dari Microsoft 365 meliputi One Drive, Share Point, Teams, Sway, dan Forms. Salah satu aplikasi yang dilatihkan oleh Unggul ialah Sway. Aplikasi ini merupakan media interaktif untuk membuat video, form, gambar, presentasi, dan materi ajar online.
Kegiatan HSG ini berjalan seperti pelatihan offline, tidak dibedakan antara sesi materi dan sesi tanya jawab. Sesi materi berjalan beriringan dengan tanya jawab dengan para peserta. Saat para guru menemui kendala dalam prakteknya, Unggul selalu siap memandu.
"Bila ada trouble bisa langsung ditanyakan. Kita berjalan santai saja," kata Unggul.
"Apakah Microsoft 365 ini hanya bisa digunakan dengan mode online?," tanya Milannisia.
Menurut Unggul, untuk bekerja sehari-hari bisa offline, namun untuk berhubungan dengan orang lain harus offline. Sementara untuk penyimpanan bisa disinkronkan antara offline dan online.
Di akhir kegiatan, Thomas Jaka Suryanta (Kepala Bagian Personalia Yayasan Tarakanita Surabaya) menerangkan bahwa HSG Wilayah Surabaya ini berbeda dengan wilayah Tarakanita lainnya. Di wilayah lain HSG dilaksanakan per jenjang sekolah.
Sementara HSG Nasional akan dimulai pada bulan depan (Maret 2021) dimulai dari jenjang TK. Untuk SD-SMA melaksanakan HSG di unit masing-masing. Demikian pun saat bulan April HSG Nasional untuk jenjang SD, maka jenjang lainnya melaksanakan dalam unit masing-masing.
"Untuk melalui proses yang indah menjadi kupu-kupu harus melalui metamorfosis. Maka untuk berproses kita harus bermetamorfosis untuk menjadi kupu yang indah dan bisa terbang tinggi," seru Shita menutup kegiatan hari ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H