Mohon tunggu...
Humas Solopeduli
Humas Solopeduli Mohon Tunggu... Jurnalis - Humas Solopeduli

Informasi seputar berita dan juga artikel mengenai Lembaga Amil Zakat Solopeduli

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Rekor Muri: SOLOPEDULI Ikut Kolaborasi Sejuta Cinta Bersama Kemenag RI

23 Maret 2024   11:09 Diperbarui: 23 Maret 2024   11:27 164
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bulan Ramadan ini, Kemenag RI mengajak seluruh BAZ dan LAZ juga lembaga filantropi untuk melakukan aksi menyerahkan bingkisan secara serentak seluruh Indonesia yang dilaksanakan secara hybrid pada hari Jumat sore (22/03/2024). 

SOLOPEDULI turut berkolaborasi dan membantu memeriahkan dengan ikut video zoom juga menyalurkan paket sembako dan juga paket cinta yatim kepada masyarakat yang ada di Kelurahan Bolon Kecamatan Colomadu Kabupaten Karanganyar.

Paket yang disalurkan SOLOPEDULI ada sebanyak 1.000 paket sembako dan cinta yatim. Sore ini, sebagai simbolis, SOLOPEDULI menyalurkan sebanyak 20 paket sembako dan 20 paket cinta yatim kepada dhuafa dan juga anak-anak yatim.

Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an dari salah satu penerima manfaat beasiswa perguruan tinggi SOLOPEDULI, Joko. Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dari Direktur Pendayagunaan, Harjito S.Pd.I dan sambutan dari Lurah Bolon, Mulyanto.

"Kami sangat senang, sejak kantor SOLOPEDULI pindah ke Bolon, warga kami jadi banyak yang terbantu, seperti Aan yang telah diberikan sepeda listrik untuk membantu berjualannya. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada SOLOPEDULI," ujar Mulyanto.

Setelah sambutan, dilanjut tausiyah yang disampaikan oleh Sidik Anshori, S.Sos.I, Direktur Utama SOLOPEDULI. Beliau menyampaikan tentang kisah-kisah perjuangan para nabi dan rosul yang dapat dijadikan pembelajaran untuk menghadapi berbagai persoalan yang terjadi di zaman sekarang.

Tak lupa Sidik juga menyampaikan ajakannya untuk semua para tamu undangan, "Sedekah yang dilakukan di bulan suci ramadan ini maka akan dilipatgandakan pahalanya disisi Allah SWT bahkan hingga 700 kali lipat. Sehingga mari manfaatkan momentum ramadan ini dengan memberikan sedekah terbaik yang kita punya," ajaknya. 

Acara terakhir adalah pembagian paket takjil berbuka puasa untuk para dhuafa dan anak yatim dilanjutkan dengan penyerahan paket sembako dan santunan paket cinta yatim. Santunan diserahkan langsung oleh Sidik, turut serta penyerahan juga perangkat desa Bolon beserta jajaran.

dok. humas
dok. humas

dok. humas
dok. humas

Bapak Triyono (50), salah satu penerima manfaat sekaligus bapak dari Aan mengucapkan, "Kami sangat bersyukur bisa selalu didampingi dan diperhatikan oleh SOLOPEDULI. Semoga para donatur mendapatkan keberkahan berlipat di bulan suci ramadan ini," doanya.

Penyerahan paket bingkisan ini dilakukan serentak seluruh indonesia dengan total 1,5 juta. Paket bantuan Ramadan ini menciptakan momen bersejarah yang tercatat pada Rekor Muri sebagai "Kegiatan Penyerahan Bingkisan Terbanyak Secara Serentak Seluruh Indonesia".

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun