Mohon tunggu...
Humas Rupbasan Cilacap
Humas Rupbasan Cilacap Mohon Tunggu... Administrasi - Humas

Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Cilacap adalah satu Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di bawah naungan Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah. Mempunyai tugas pokok menjaga dan merawat Benda Sitaan Negara

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Rupbasan Cilacap Publikasi Realisasi Anggaran Agustus 2024

17 September 2024   09:42 Diperbarui: 17 September 2024   09:43 18
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rupbasan Cilacap publikasi realisasi anggaran Agustus 2024 - Dok Humas Rupbasan Cilacap

CILACAP -- Dalam rangka mewujudkan keterbukaan dan pengelolaan anggaran negara yang dapat dipertanggungjawabkan, Rupbasan Kelas II Cilacap kembali mempublikasikan data realisasi anggaran bulan Agustus 2024. Publikasi dilakukan melalui inovasi e-Publish Anggaran dan tersedia di media sosial dan website resmi Rupbasan Kelas II Cilacap serta videografis yang ditayangkan di Ruang Layanan Terpadu.

Berdasarkan data pada Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) Kementerian Keuangan Republik Indonesia, realisasi anggaran Rupbasan Kelas II Cilacap sampai dengan 31 Agustus 2024 telah mencapai 72,20%.

Realisasi ini terdiri dari belanja pegawai yang telah terserap sebesar Rp 863.150.193,- dan belanja barang sebesar Rp 598.523.577,-. Secara keseluruhan anggaran yang telah terserap adalah sebesar Rp 1.461.673.770,- dari Pagu Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) sebesar Rp 2.024.403.000,-. Data selengkapnya tersedia pada videografis dan infografis terlampir.

Sebagai informasi, pada awal bulan September 2024 Rupbasan Kelas II Cilacap telah mendapatkan alokasi belanja tambahan untuk memenuhi kekurangan belanja pegawai Tahun anggaran 2024 sebesar Rp 159.000.000,-. Penambahan anggaran dilakukan melalui mekanisme pergeseran anggaran belanja pegawai antar satuan kerja di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah.

Ayo dukung kami dalam melaksanakan pembangunan zona integritas menuju wilayah birokrasi bersih dan melayani dengan menolak segala bentuk pungli dan gratifikasi dalam pelayanan.

Rupbasan Cilacap mudah, cepat dan nol rupiah.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun